Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/05/2022, 04:34 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Real Madrid keluar sebagai juara Liga Champions 2021-2022 usai mengalahkan Liverpool 1-0 pada laga final yang digelar di Stade de France, Saint-Denis, Perancis, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.

Pahlawan kemenangan Los Blancos pada duel final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid adalah Vinicius Junior.

Pemain sayap berkebangsaan Brasil itu mencetak satu-satunya gol Real Madrid pada menit ke-59.

Dengan kesuksesan ini, Real Madrid semakin mengukuhkan status mereka sebagai klub tersukses di Liga Champions. El Real kini memiliki 14 trofi Si Kuping Besar di lemari mereka.

Sebelumnya, Real Madrid pernah juara Liga Champions pada edisi 1956, 1957, 1958, 1959, 1960, 1966, 1998, 2000, 2002, 2014, 2016, 2017, 2018.

Di sisi lain, bagi Liverpool, kekahalan ini membuat mereka gagal membalaskan dendam mereka atas Real Madrid pada final Liga Champions 2018. 

Baca juga: Liverpool Vs Real Madrid: Vinicius Junior Cetak Gol, Los Blancos Unggul 1-0

Kala itu, The Reds harus mengakui keunggulan Real Madrid di partai puncak. Mereka takluk 1-3.

Ulasan pertandingan

Sepak mula pertandingan final Liga Champions antara Liverpool dan Real Madrid sempat mengalami penundaan. 

Awalnya, laga dijadwalkan kick-off pukul 02.00 WIB, tetapi akhirnya baru bisa dimulai pada 02.36 WIB.

Ada dua alasan yang membuat UEFA memutuskan penundaan, yakni karena banyak fans yang telat datang dan faktor keamanan.

Saat laga dimulai, Liverpool lebih banyak menguasai bola pada menit-menit awal, sedangkan Real Madrid bermain "aman" dan melawan dengan serangan balik.

Namun, sampai pertandingan berjalan 15 menit, Liverpool dan Real Madrid belum mampu menciptakan peluang berbahaya.

Baca juga: Liverpool Vs Real Madrid: Kenapa Gol Karim Benzema Dinyatakan Offside?

Peluang pertama baru hadir pada menit ke-16 ketika tusukan bek kanan Liverpool Trent Alexander-Arnold diakhiri sontekan Mohamed Salah dari kotak penalti.

Namun, upaya pertama Liverpool tersebut gagal membuahkan gol karena kiper Real Madrid Thibaut Courtois bisa menepisnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com