KOMPAS.com - Persipura Jayapura masih dilanda kegalauan lantaran belum memiliki skuad yang siap mengarung musim 2022-23. Padahal, Liga 2 2022 akan segera bergulir.
Kick-off kompetisi kasta kedua Indonesia tersebut diperkirakan akan berlangsung pada pertengahan atau akhir Juli 2022.
Manajer Persipura Jayapura, Yan Permenas Mandenas, mengakui hal tersebut. Dikutip dari Antara, Selasa (24/5/2022), sang manajer mengatakan bahwa mereka masih mencari sponsor, sebelum membentuk tim.
Baca juga: Eduard Ivakdalam Terima Pinangan Persewar, Persipura Masih Cari Pelatih
"Memang benar tim belum terbentuk karena tugas utama mencari sponsor yang akan membiayai Persipura," ujar Mandenas.
"Saya sudah melakukan pendekatan dengan PT Freeport dan Bank Pembangunan Daerah (BPD) Papua serta beberapa sponsor lainnya sesuai tugas yang diberikan."
Mandenas, yang sedang kunjungan kerja ke Argentina dalam kapasitas sebagai anggota DPR RI, menegaskan bahwa mencari sponsor menjadi prioritas utama.
Jika sudah ada titik terang soal sponsor, dirinya akan melakukan pembicaraan dengan manajemen serta para pemegang saham PT Persipura Jayapura.
Memang, Persipura tak lagi dimiliki Pemerintah Kota Jayapura.
Baca juga: Giliran Yohanes Pahabol Tinggalkan Persipura Jayapura
Kini, klub berjulukan Mutiara Hitam tersebut sudah menjadi perseroan yang sahamnya dimiliki sejumlah orang antara lain Benhur Tomi Mano, MR Kambu dan Rudi Maswi.
Jadi, hal yang wajar jika Persipura harus lebih dulu menggandeng sponsor.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.