KOMPAS.com - AC Milan meraih gelar juara Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2021-22. Mereka mengalahkan rival sekota, Inter Milan, dalam perburuan Scudetto.
Dalam laga pekan ke-38 yang menjadi partai pamungkas Liga Italia musim 2021-22, Minggu (22/5/2022), AC Milan menang 3-0 dalam lawatan ke markas Sassuolo.
Olivier Giroud membuka pesta kemenangan AC Milan di Stadio Mapei - Citta del Tricolore pada menit ke-17. Striker asal Perancis ini menggandakan keunggulan Milan pada menit ke-32.
Hanya berselang empat menit, Franck Kessie membawa tim berjulukan Rossoneri ini unggul 3-0. Skor ini menjadi hasil akhir laga tersebut.
Baca juga: Giroud Antar AC Milan Juara Liga Italia, Resmi Akhiri Kutukan Nomor 9
Pada saat bersamaan, Inter Milan pun menang dengan skor serupa ketika menjamu Sampdoria.
Sempat bermain imbang 0-0 pada paruh pertama, tim berjulukan Nerazzurri ini bangkit dan menggelontorkan tiga gol pada paruh kedua.
Ivan Perisic membuka keunggulan Inter pada menit ke-49.
Setelah itu, Joaquin Correa menggandakan keunggulan Inter pada menit ke-55, sebelum brace alias gol kedua Correa pada menit ke-57 memastikan Nerazzurri menang 3-0.
Hasil ini menobatkan Milan sebagi juara Liga Italia karena kokoh di puncak klasemen akhir dengan raihan 86 poin. Rossoneri unggul dua angka atas Inter, yang gagal mempertahankan gelar.
Baca juga: Daftar Juara Liga Italia, AC Milan Samai Rekor Inter
Ini merupakan Scudetto pertama Milan setelah paceklik selama 11 tahun atau gelar ke-19 Liga Italia dalam sejarah klub merah-hitam tersebut.
Sebab, kali terakhir Rossoneri juara Liga Italia pada musim 2010-11.
? 2020/21: Inter win their first Serie A title in 11 years - the 19th in the club’s history - and Milan finish second.
? 2021/22: Milan win their first Serie A title in 11 years - the 19th in the club’s history - and Inter finish second.
They’re back. pic.twitter.com/DbYHqAjcWh
— Squawka (@Squawka) May 22, 2022
Pencapaian dua tim pelaku Derbi Milan pada musim 2021-22 ini merupakan kebalikan dari apa yang diraih Inter pada musim lalu.
Kala itu, Nerazzurri menjadi juara setelah mengalahkan Milan dalam perburuan Scudetto 2020-21.
Uniknya, Inter pun mengakhiri penantian selama 11 tahun untuk kembali mengangkat trofi Liga Italia setelah musim 2009-10.
Dan, gelar musim lalu pun merupakan Scudetto ke-19 dalam sejarah Inter Milan.
No | Klub | D | M | S | K | -/+ | P |
1 |
![]() |
38 | 26 | 8 | 4 | 38 | 86 |
2 |
![]() |
38 | 25 | 9 | 4 | 52 | 84 |
3 |
![]() |
38 | 24 | 7 | 7 | 43 | 79 |
4 |
![]() |
38 | 20 | 10 | 8 | 20 | 70 |
5 |
![]() |
38 | 18 | 10 | 10 | 19 | 64 |
Klasemen selengkapnya |
Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (23/05/2022) pukul 01:02 WIB
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.