KOMPAS.com - Juventus menelan kekalahan kala bertamu ke markas Fiorentina pada pekan terakhir Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2021-2022.
Laga Fiorentina vs Juventus di Stadion Artemio Franchi, Italia, pada Minggu (22/5/20220 dini hari WIB itu berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.
Sepasang gol yang membenamkan Juventus dicetak oleh winger Fiorentina, Alfred Duncan (45+1'), dan eksekusi penalti Nicolas Gonzalez (90+2').
Hasil ini membuat Juventus harus rela mengakhiri Liga Italia musim 2021-2022 dengan kekalahan.
Namun, hasil kontra Fiorentina ini tak memengaruhi posisi Juventus di papan klasemen Liga Italia.
Klub berjulukan Bianconeri itu telah dipastikan finis di peringkat keempat klasemen atau zona Liga Champions. Mereka kini mengantongi 70 poin dari 38 laga.
Sementara itu, Fiorentina finis di peringkat ketujuh berkat torehan 62 poin dari 38 pertandingan. Mereka sekaligus mengamankan tiket kualifikasi Liga Konferensi Eropa.
Baca juga: Link Live Streaming Juventus Vs Lazio, Kickoff 01.45 WIB
Jalannya laga Fiorentina vs Juventus
Juventus tampil dengan sejumlah pemain pelapis pada laga terakhir ini. Massimiliano Allegri selaku pelatih mempercayakan posisi penjaga gawang yang biasanya ditempati oleh Wojciech Szczesny kepada Mattia Perin.
Selain itu, di lini tengah, Massimiliano Allegri juga menurunkan gelandang berusia 18 tahun, Fabio Miretti.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.