Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/05/2022, 23:21 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pemain asal Perancis, Kylian Mbappe, dipastikan bakal bertahan di Paris Saint-Germain (PSG).

Kepastian tersebut diketahui melalui cuitan yang dibuat oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, di akun Twitter resminya pada Sabtu (21/5/2022) malam WIB.

Dengan beredarnya informasi ini membuat Kylian Mbappe dipastikan tidak akan merapat ke Real Madrid.

Baca juga: Update Bursa Transfer: Mbappe Bimbang, Ten Hag Pertahankan Ronaldo, Pogba ke Juventus?

“Kylian Mbappe akan bertahan di Paris Saint-Germain. Dia tidak akan bergabung dengan Real Madrid musim panas ini,” tulis Fabrizio Romano di Twitter.

“Keputusan akhir telah dibuat dan telah dikomunikasikan kepada Florentino Perez (Presiden Real Madrid),” tutur Fabrizio Romano menambahkan.

Adapun sebelumnya banyak kabar yang menyebutkan bahwa Kylian Mbappe bakal direkrut Real Madrid dengan status bebas transfer pada musim panas mendatang.

Baca juga: Jurus Terakhir PSG demi Pertahankan Mbappe, Gaji Rp 73 Miliar Per Bulan

Kontrak Kylian Mbappe bersama PSG memang bakal habis pada 30 Juni 2022. Situasi itu memungkinkan Mbappe untuk pergi ke Real Madrid secara gratis.

Namun, upaya Real Madrid juga mendapat saingan dari Paris Saint-Germain, yang menginginkan agar Kylian Mbappe tetap bertahan.

PSG bahkan bersedia melipatgandakan gaji Mbappe dalam paket perpanjangan kontrak selama tiga tahun ke depan dengan nilai fantastis.

Baca juga: Transfer Mbappe, Klopp Akui Liverpool Tak Bisa Bersaing dengan Real Madrid

Tawaran PSG itu nyatanya nyaris serupa dengan yang diberikan Real Madrid guna memboyong Mbappe.

Hal tersebut diketahui melalui pernyataan ibunda Mbappe, Fayza Lamari.

“Kami memiliki kesepakatan dengan Real Madrid dan Paris Saint-Germain. Kini, Kylian yang akan memutuskan,” ujar Fayza Lamari pada Jumat (20/5/2022) dikutip dari Twitter Fabrizio Romano.

Baca juga: Real Madrid Semakin Yakin Bisa Gaet Kylian Mbappe

“Dua tawaran dari PSG dan Real Madrid hampir identik. Sekarang terserah Kylian, dia akan membuat keputusan,” kata dia.

Akhirnya, Kylian Mbappe memutuskan pilihannya. Dia lebih memilih untuk merumput bersama Lionel Messi dkk di Paris Saint-Germain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com