Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/05/2022, 20:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bek Thailand, Jonathan Khemdee, membuat permintaan maaf selepas dirinya sempat dituding menyulut emosi pemain timnas U23 Indonesia.

Permohonan maaf yang dilayangkan Jonathan Khemdee tidak terlepas dari aksi yang dilakukannya saat mentas melawan timnas U23 Indonesia di semifinal SEA Games 2021.

Tensi tinggi mewarnai duel cabang olahraga sepak bola pria antara timnas Indonesia vs Thailand dalam semifinal SEA Games 2021 di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam, Kamis (19/5/2022).

Semuanya bermula saat bek timnas U23 Indonesia, Firza Andika, menerjang pemain Thailand, Patrik Gustavsson, demi mencegahnya melakukan serangan balik, pada babak extra time.

Laga mesti berlanjut ke waktu ekstra sebab duel Indonesia vs Vietnam berkesudahan 0-0 selama 90 menit.

Setelah insiden yang melibatkan Firza Andika tadi, salah satu pemain Thailand yaitu Jonatan Khemdee tampak melakukan provokasi kepada pemain timnas U23 Indonesia.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Krisis Pemain, Shin Tae-yong Pusing

Aksi provokasi yang dilakukan oleh Jonathan Khemdee membuat para pemain timnas U23 Indonesia dan Thailand terlibat aksi saling dorong dan adu argumen di tengah lapangan.

Bahkan, hal tersebut juga membuat Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya harus diusir oleh wasit karena menerima kartu kuning kedua.

Provokasi yang dilakukan oleh Jonathan Khemdee nyatanya mendapatkan reaksi keras dari warganet tanah air di Instagram.

Berdasarkan laporan Bolasport.com, Khemdee bahkan harus kehilangan akun Instagram resminya yaitu @JonathanKhemdee17.

Hilangnya akun Instagram tersebut karena sejumlah warganet melakukan blokir kepada akun Jonathan Khemdee.

Baca juga: Terima 3 Kartu Merah, Timnas Indonesia Terpancing Situasi yang Dicptakan Thailand

Jonathan Khemdee bahkan sampai membuat Instagram baru yang mempunyai nama @Jonathan.Khemdee_.

Melalui akun tersebut, Jonathan Khemdee meminta maaf atas kesalahan yang dilakukannya saat melakukan provokasi pada laga timnas U23 Indonesia vs Thailand.

“Saya minta maaf Indonesia dan saya mohon jangan report Instagram saya yang terakhir lagi,” tutur Jonathan Khemdee dikutip Bolasport dari Instagram Story-nya.

"Pertama-tama saya meminta maaf kepada semua penggemar sepak bola khususnya Indonesia atas tindakan saya yang seharusnya tidak saya lakukan di lapangan sebelumnya,” tambahnya.

Baca juga: Semifinal SEA Games 2021: Keunggulan Timnas U23 Indonesia di Mata Pelatih Thailand

"Ya saya minta maaf atas apa yang saya lakukan. Mohon dimaklumi bahwa manusia tidak luput dari kesalahan,” kata dia.

Lebih lanjut, Jonathan Khemdee menyeseli tindakan yang dilakukannya saat bertanding kontra timnas U23 Indonesia.

"Dan di sisi lain saya merasa sedih atas tindakan saya di lapangan saat menghadapi Indonesia di semifinal," ujarnya.

Baca juga: Jadwal Timnas U23 Indonesia Vs Myanmar, Laga Penentu ke Semifinal

"Sekali lagi, saya minta maaf kepada semua pihak pendukung. Penggemar sepak bola Thailand, semua penggemar sepak bola Indonesia dan juga seluruh penggemar sepak bola atas tindakan saya,” kata dia.

"Apa yang bisa saya lakukan untuk membuat Anda semua memaafkan saya?,” ucap dia mengakhiri.

Timnas Indonesia tak bisa melanjutkan langkah ke final usai kalah 0-1 dari Thailand. Gol semata wayang kemenangan Thailand di semifinal dibukukan oleh Weerathep Pomphan pada menit ke-95.

Selanjutnya, Indonesia akan terlibat dalam duel perebutan medali perunggu melawan Malaysia, di Stadion My Dinh, Hanoi, Minggu (22/5/2022) sore WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com