Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Sepak Bola SEA Games 2021: Atasi Laos, Thailand Jumpa Indonesia di Semifinal

Kompas.com - 16/05/2022, 21:11 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Thailand menang tipis 1-0 atas Laos pada pertandingan penutup Grup B SEA Games 2021 Vietnam.

Laga Laos vs Thailand telah digelar di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Senin (16/5/2022) malam WIB.

Thailand patut berterima kasih kepada bek timnas Laos, AT, yang menciptakan gol bunuh diri pada menit ke-19.

Berawal dari tendangan Matee Sarakum yang berhasil ditepis oleh penjaga gawang timnas U23 Laos, Keo Oudone.

Baca juga: Hasil SEA Games 2021: Malaysia Tetap di Puncak meski Imbang, Berpeluang Jumpa Indonesia di Semifinal

Akan tetapi bola justru mengarah ke AT. Secara tak sengaja, AT memantulkan bola ke masuk gawang timnya sendiri.

Kemenangan ini sebetulnya sudah tidak menentukan nasib Pasukan Gajah Perang di SEA Games 2022.

Mereka sudah dipastikan lolos ke semifinal. Namun, hasil ini memastikan Thailand menjuarai Grup B.

Timnas U23 Thailand mengemas sembilan poin dari total empat pertandingan di penyisihan grup. 

Baca juga: Jelang Semifinal SEA Games 2021, Shin Tae-yong Intip Kekuatan Malaysia

Tim asuhan Mano Polking itu menggusur Malaysia yang saat ini duduk di posisi kedua dengan delapan angka.

Malaysia sebelumnya sempat bertengger di puncak klasemen Grup B setelah bermain imbang 2-2 dengan Kamboja sore ini.

Pada semifinal sepak bola putra SEA Games 2021, Thailand akan berjumpa timnas U23 Indonesia.

Timnas U23 Indonesia berstatus sebagai runner-up Grup A dengan poin akhir sembilan dari empat pertandingan.

Baca juga: Saran Kurniawan DY kepada Timnas Indonesia untuk Hadapi Semifinal SEA Games 2021

Sementara itu, Malaysia akan bertemu dengan tuan rumah Vietnam di semifinal SEA Games 2021.

Vietnam mencapai semifinal SEA Games setelah memuncaki klasemen Grup A dengan poin akhir 10 dari empat laga.

Semua pertandingan semifinal SEA Games 2021 akan digelar pada Kamis (19/5/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com