Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Vs Myanmar: Elkan Baggott Absen, Potensi Tampil di Semifinal

Kompas.com - 14/05/2022, 15:23 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Elkan Baggott dipastikan tak akan bisa membela timnas U23 Indonesia saat menghadapi Myanmar. Namun, bek berdarah Inggris-Indonesia itu berpotensi tampil di semifinal SEA Games 2021.

Timnas Indonesia akan menghadapi Myanmar di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, pada laga pamungkas Grup A SEA Games 2021, Minggu (15/5/2022) sore WIB.

Laga Indonesia vs Myanmar akan menentukan kelolosan kedua tim ke semifinal SEA Games 2021.

Saat ini, Indonesia dan Myanmar sama-sama mengemas enam poin dari tiga pertandingan.

Baca juga: Hasil Timnas Indonesia Vs Filipina: Pesta Gol 4-0, Garuda Singkirkan Azkals dari SEA Games

Akan tetapi, Garuda Muda berada di atas Myanmar atau tepatnya di posisi kedua klasemen Grup A berkat unggul selisih gol.

Adapun puncak klasemen Grup A dikuasai Vietnam yang mengoleksi tujuh poin.

Pada laga terkini, Indonesia menang besar 4-0 atas Filipina sehingga semakin dekat ke semifinal.

Seusai laga tersebut, pelatih Shin Tae-yong kembali buka suara soal bek jangkung Elkan Baggott.

Shin Tae-yong mengatakan, Elkan Baggott tidak akan tampil kala menghadapi Myanmar.

Hal ini tak terlepas karena bek Ipswich Town tersebut belum bergabung bersama Garuda Muda di Vietnam.

Kapan Elkan Baggott Bergabung?

Elkan Baggott menjadi salah satu dari 20 pemain yang didaftarkan Shin Tae-yong untuk SEA Games 2021.

Dia belum bisa bergabung karena Ipswich Town masih belum memberikan izin.

PSSI kemudian tersus melakukan komunikasi dengan klub divisi ketiga Liga Inggris itu, mengingat tenaga Elkan Baggott dibutuhkan Garuda Muda.

Terkait kedatangan Elkan Baggott, Ketum PSSI Mochamad Iriawan telah memberikan kabar terbaru.

Baca juga: SEA Games 2021, 3 Fakta Menarik Kemenangan Timnas Indonesia Atas Timnas Filipina

Dikatakan Iriawan, pemain berpostur 194 cm itu direncanakan bergabung ke skuad Garuda Muda pada 16 Mei 2022.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com