Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Final Piala FA: Chelsea Goyah, Liverpool Favorit Juara

Kompas.com - 14/05/2022, 11:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal final Piala FA 2021-2022 menyajikan duel Chelsea vs Liverpool di Stadion Wembley, Sabtu (14/5/2022) pukul 22.45 WIB. 

Chelsea lolos ke final Piala FA setelah mengalahkan Crystal Palace dengan skor 2-0, sedangkan Liverpool menang 3-2 atas Manchester City pada fase semifinal. 

Liverpool dan Chelsea sama-sama memiliki sejarah juara di Piala FA. The Blues, julukan Chelsea, telah memenangi Piala FA delapan kali.

Trofi Piala FA Chelsea hanya lebih banyak satu dari Liverpool yang mengoleksi tujuh titel di kompetisi yang sama. 

Baca juga: Jelang Final FA Cup Chelsea Vs Liverpool: Klopp Sampaikan Kabar Buruk…

Meski Chelsea menyimpan tradisi bagus, Liverpool diprediksi bakal menjuarai Piala FA musim ini. Pakar sepak bola BBC Mark Lawrenson memprediksi Liverpool menang 2-0.

Menurut Lawrenson, biasanya pertandingan final akan berjalan ketat seperti yang ditunjukkan Chelsea dan Liverpool di Piala Liga Inggris beberapa bulan lalu.

Namun, saat ini Lawrenson menilai Liverpool bisa memenangi pertandingan dengan nyaman sebab Chelsea sedang goyah dan tidak dalam performa terbaik dalam beberapa laga terakhir.

"Saya tahu Chelsea mengalahkan Leeds dengan mudah pada hari Rabu, tetapi saya tidak melihat mereka sudah kembali ke performa terbaik. Itu karena pemain Leeds diusir keluar lapangan," ujar Mark Lawrenson, dikutip Kompas.com dari BBC. 

"Saya menonton Liverpool di Villa Park (melawan Aston Villa). Mereka punya beberapa peluang bagus dan momen yang biasa saja, tetapi mereka tetap menang," kata Mark Lawrenson. 

Baca juga: Liverpool Vs Chelsea di Final Piala FA: Laga Puncak Ke-6 The Blues bersama Tuchel

"Mereka masih meraih empat poin dari dua laga terakhir meski sedang sedikit keluar dari performa terbaik. Rekor mereka tahun ini masih luar biasa. Jadi, Liverpool adalah favorit saya," ucap Lawrenson. 

Mark Lawrenson juga menilai bahwa Chelsea akan kesulitan menghentikan para pemain depan Liverpool seperti Mohamed Salah dan Sadio Mane. 

"Mereka akan tanpa Fabinho yang cedera, tetapi Jordan Henderson bisa dimainkan. Di depan mereka bisa bermain dengan Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Luis Diaz," kata dia. 

"Itu adalah barisan penyerang untuk memenangi final Piala FA karena saya tidak melihat Chelsea bisa menahan mereka," kata Mark Lawrenson. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com