Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Vs Arsenal 3-0: Harry Kane Mempesona, Persaingan ke Liga Champions Panas!

Kompas.com - 13/05/2022, 03:39 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.comTottenham Hotspur berhasil mengalahkan Arsenal dengan skor 3-0 dalam laga tunda pekan ke-22 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2021-2022.

Pertandingan Tottenham vs Arsenal dalam jadwal Liga Inggris bergulir di Tottenham Hotspur Stadium pada Jumat (13/5/2022) dini hari WIB.

Harry Kane menjadi momok buat Arsenal. Sebab, sang pemain mampu menceploskan dua gol ke gawang lawan pada menit ke-22 (penalti) dan 37’.

Adapun satu gol Tottenham yang masuk ke gawang Arsenal lainnya dikemas oleh Son Heung-min pada menit ke-47.

Baca juga: Link Live Streaming Tottenham Vs Arsenal, Kickoff 01.45 WIB

Dengan demikian, Tottenham semakin merapatkan jarak untuk finis di peringkat empat klasemen Liga Inggris, yang merupakan zona aman tampil di Liga Champions.

Tottenham saat ini berada di urutan kelima klasemen Premier League seusai mengumpulkan 65 poin dari 36 pertandingan.

Pasukan Antonio Conte itu hanya berjarak satu angka dari Arsenal yang berada di peringkat empat dengan raihan 66 poin.

Ulasan pertandingan Tottenham vs Arsenal

Arsenal mendapatkan peluang pertama melalui sepakan Martin Odegaard dari luar kotak penalti saat pertandingan baru memasuki menit keempat.

Namun, upaya yang dilakukan Martin Odegaard untuk membuat Arsenal membobol gawang Tottenham Hotspur tidak berhasil seusai Hugo Lloris melakukan penyelamatan.

Kemudian, Arsenal mendapatkan nasib sial setelah Tottenham diberikan hadiah penalti oleh wasit pada menit ke-21.

Adapun Tottenham mendapatkan penalti selepas Cedric Soares melakukan pelanggaran kepada Son Heung-min di dalam kotak terlarang.

Harry Kane pun maju sebagai eksekutor. Dia melepaskan bola ke sisi kanan, itu membuat kiper Arsenal, Aaron Ramsdale, terkecoh.

Baca juga: 3 Fakta Liverpool Vs Tottenham: Pesona Luis Diaz hingga Momok Bernama Conte

Alhasil, Tottenham Hotspur dapat memegang keunggulan 1-0 atas Arsenal.

Saat tengah mencoba untuk membalas gol Tottenham, Arsenal justru semakin mendapatkan kesulitan setelah Rob Holding diusir oleh wasit pada menit ke-33.

Wasit mengeluarkan Rob Holding lantaran sang pemain melakukan pelanggaran kepada Son Heung-min. Itu membuat Arsenal harus bermain dengan 10 pemain.

Empat menit selepas pengusiran Rob Holding, Arsenal kembali kebobolan dari Tottenham Hotspur.

Lagi-lagi Harry Kane yang menjadi momok bagi gawang Arsenal. Dia membuat Tottenham unggul 2-0 seusai tandukannya tak mampu ditepis kiper lawan.

Berkat itu, Tottenham Hotspur memastikan keunggulan 2-0 atas Arsenal hingga babak pertama kelar.

Baca juga: Liverpool Vs Tottenham, Kala Klopp Cemas Kecepatan “Gila” Spurs…

Berlanjut ke babak kedua, Tottenham kembali membuat Arsenal menderita seusai Son Heung-min mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-47.

Son Heung-min menjebol gawang Arsenal setelah menyambut bola liar di dalam kotak penalti Arsenal.

Kini, Tottenham Hotspur meraih keunggulan 3-0 atas Arsenal.

Memasuki menit ke-60, Emerson Royal mencoba untuk menambah keunggulan Tottenham. Dia mengancam gawang lawan lewat tandukannya.

Sayang bagi Tottenham Hotspur, sundulan Emerson Royal masih mampu dihalau penjaga gawang Arsenal.

Ganti kemudian Arsenal yang melakukan serangan ke gawang Tottenham Hotspur melalui tendangan Martin Odegaard pada menit ke-80.

Namun, Hugo Lloris tampak sigap untuk melakukan penyelamatan demi mencegah Arsenal memperkecil ketertinggalan.

Arsenal terus berupaya untuk mencetak gol. Namun, usaha itu tidak menghadirkan hasil, sehingga mereka dipastikan kalah dari Tottenham dengan skor telak 0-3.

TOTTENHAM HOTSPUR vs ARSENAL 3-0 (Harry Kane 22’ penalti, 37’, Son Heung-Min 47’)

Susunan pemain Tottenham vs Arsenal

Tottenham (3-4-2-1): 1-Hugo Lloris; 6-Davinson Sanchez, 15-Eric Dier, 33-Ben Davies (14-Rodon 82’); 12-Emerson Royal, 30-Rodrigo Bentancur, 5-Pierre-Emile Hojbjerg, 19-Ryan Sessegnon; 21-Dejan Kulusevski (27-Lucas Moura 72’), 7-Son Heung-min (23-Bergwijn 72’); 10-Harry Kane.

Cadangan: 23-Bergwijn, 51-Craig, 45-Devine, 22-Gollini, 27-Lucas Moura, 14-Rodon, 44-Scarlett, 42-White, 8-Winks.

Pelatih: Antonio Conte.

Arsenal (4-2-3-1): 32-Aaron Ramsdale; 17- Cedric Soares, 6-Gabriel Magalhaes, 16-Rob Holding, 18-Takehiro Tomiyasu; 34-Granit Xhaka, 25-Mohamed Elneny; 8-Martin Odegaard, 35-Gabriel Martinelli (10-Smith Rowe 64’), 7-Bukayo Saka; 30-Eddie Nketiah (9-Lacazette 73’).

Cadangan: 9-Lacazette, 1-Leno, 23-Lokonga, 87-Patino, 19-Pepe, 10-Smith Rowe, 69-Swanson, 20-Tavares, 4-White.

Pelatih: Mikel Arteta.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com