Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SEA Games 2021, Shin Tae-yong: Saya Ingin Bertemu Vietnam Lagi di Final!

Kompas.com - 08/05/2022, 19:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Pelatih timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku ingin bertemu Vietnam lagi di final SEA Games 2021.

Hal itu disampaikan Shin Tae-yong seusai memimpin latihan timnas U23 Indonesia pada Sabtu (7/5/2022) waktu setempat.

Fokus latihan timnas U23 Indonesia kali ini adalah pemulihan kondisi pemain setelah pertandingan kontra Vietnam.

Timnas U23 Indonesia menghadapi Vietnam pada laga pertama Grup A SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022) malam WIB.

Baca juga: SEA Games 2021, Pesan Semangat Marc Klok untuk Timnas Indonesia

Bertanding di Stadion Viet Tri, Phu Tho, timnas U23 Indonesia tak mampu meladeni permainan Vietnam sehingga harus menyerah dengan skor telak 0-3.

Tiga gol kemenangan Vietnam asuhan Park Hang-seo dicetak oleh Nguyen Tien Linh (54'), Hung Dung Do (74') dan Do Le Van (84').

Terkait kekalahan tersebut, Shin Tae-yong legawa mengakui bahwa Vietnam layak menang karena bermain lebih baik daripada timnas U23 Indonesia.

Namun, Shin Tae-yong memastikan timnas U23 Indonesia akan segera bangkit.

Pelatih asal Korea Selatan itu bahkan sangat berharap timnas U23 Indonesia kembali bertemu Vietnam di final SEA Games 2021.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Kalah di Laga Perdana SEA Games Bisa Jadi Bagian Taktik Juara Shin Tae-yong

"Kami sudah kalah dari Vietnam. Kami tidak mau mencari alasan lagi. Kami pantas kalah," kata Shin Tae-yong dikutip dari situs PSSI. 

"Apalagi, kami bermain tanpa Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, dan Pratama Arhan. Jadi, kekuatan kami tidak 100 persen. Itu sangat disayangkan," ujar Shin Tae-yong.

"Kami harus fokus terus hingga final. Sebab, saya ingin timnas U23 Indonesia bertemu Vietnam lagi di final SEA Games 2021," tutur Shin Tae-yong.

Kekalahan telak dari Vietnam membuat timnas U23 Indonesia kini tertahan di peringkat keempat klasemen Grup A SEA Games 2021 tanpa mengoleksi poin.

Timnas U23 Indnoesia untuk sementara hanya unggul selisih gol atas Timor Leste yang sudah menelan dua kekalahan di urutan kelima atau dasar klasemen Grup A.

Baca juga: Eks Pelatih Fisik Timnas Kupas Kekalahan 0-3 Indonesia dari Vietnam

Terdekat, timnas U23 Indonesia dijadwalkan menghadapi Timor Leste pada laga kedua Grup A SEA Games 2021, Selasa (10/5/2022).

Timnas U23 Indonesia wajib memanfaatkan pertandingan kontra Timor Leste untuk mengembalikan kepercayaan diri dan memperbesar peluang lolos ke semifinal.

Terkait persiapan menghadapi Timor Leste, Shin Tae-yong mengaku saat ini sedang fokus untuk mengubah suasana tim setelah kalah dari Vietnam.

"Jadi, persiapan dari saya mengubah suasana karena kami kalah lawan Vietnam jadi saya ingin ubah suasana dahulu supaya menang lawan Timor Leste," ungkap Shin Tae-yong.

"Jujur saya belum tahu soal tim-tim sisa di Grup A jadi menurut saya, mungkin Myanmar atau Filipina yang terkuat," tutur Shin Tae-yong menambahkan.

Setelah menghadapi Timor Leste, timnas U23 Indonesia secara berurutan akan melawan Filipina (13 Mei) dan Myanmar (15 Mei).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com