KOMPAS.com – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, berbicara soal duel melawan Liverpool di partai puncak atau final Liga Champions musim 2021-2022.
Real Madrid berhasil menyegel tiket final seusai menang secara dramatis kontra Manchester City dalam leg kedua semifinal Liga Champions yang dihelat di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis (5/5/2022) dini hari WIB.
Tim berjuluk Los Blancos tersebut sukses menaklukkan Manchester City arahan Pep Guardiola dengan skor 3-1.
Baca juga: Video Ancelotti, Inspirasi Comeback Dramatis Real Madrid atas Man City
Rodrygo (90’, 90+1’) dan Karim Benzema (95’penalti) menjadi dua nama yang membantu Real Madrid mengunci satu tempat di Liga Champions.
Sementara itu, Manchester City membobol gawang Real Madrid di pertemuan kedua via aksi Riyad Mahrez pada menit ke-73.
Dengan begitu, Real Madrid dipastikan meraih kemenangan atas Man City dan berhak melaju ke final dengan keunggulan agregat skor tipis 6-5.
Baca juga: Rodrygo Usai Real Madrid ke Final Liga Champions: Kami Hampir Mati, tetapi...
Adapun sebelumnya, di leg pertama, Manchester City berhasil menjadi pemenang melalui skor 4-3.
Carlo Ancelotti merasa sangat senang bisa mengantarkan Real Madrid melaju ke final Liga Champions.
“Perasaan yang saya miliki saat ini adalah saya sangat senang bisa mencapai final,” ujar Carlo Ancelotti sebagaimana dikutip Kompas.com dari Marca.
Kini, Carlo Ancelotti harus menyiapkan strategi khusus melawan Liverpool, yang merupakan lawan mereka di final Liga Champions.
Baca juga: Liverpool Vs Real Madrid di Final Liga Champions, Harapan Salah Jadi Nyata
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.