Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SEA Games 2021: Sempat Ragu Dilepas Ansan Greeners, Asnawi Sudah Gabung ke TC Timnas U23

Kompas.com - 26/04/2022, 21:13 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bek kanan timnas U23 Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar, telah merapat ke pemusatan latihan di Korea Selatan.

Asnawi Mangkualam Bahar bahkan sudah menjalani sesi latihan timnas U23 Indonesia di Daejeon World Cup Stadium pada Selasa (26/4/2022).

Selain itu, pemain milik Ansan Greeners FC tersebut bakal turut serta dalam uji coba timnas U23 Indonesia terakhir kontra Daejeon Hana Citizen di Stadion Suseong, Daegu, Rabu (27/4/2022).

Baca juga: SEA Games 2021, Pelatih Ansan Greeners Ragu Lepas Asnawi ke Timnas U23 Indonesia

Asnawi Mangkualam Bahar mengaku senang bisa bergabung bersama para pemain timnas U23 Indonesia lainnya dalam pemusatan latihan ini.

“Intinya saya sangat senang bergabung di sini, walaupun gabung di uji coba terakhir melawan Daejon (Hana),” ujar Asnawi dikutip dari situs resmi PSSI.

“Setelah itu, saya akan kembali ke Ansan (Greeners), baru tanggal 3 (Mei) bergabung dengan (timnas U23) di Vietnam untuk SEA Games 2021,” ujar dia.

Baca juga: Hasil Ansan Greeners Vs Daejeon Citizen: Asnawi Tampil Pengganti, Kalah Dramatis

Kendati demikian, Asnawi mengungkapkan bahwa masih menunggu izin dari Ansan Greeners untuk merapat ke timnas U23 pada 3 Mei 2022.

“Besok uji coba saya main, sambil menunggu informasi (dari Ansan) bisa atau tidak gabung (ke timnas) tanggal 3 Mei. Jadi saya berikan yang terbaik untuk Indonesia,” katanya.

“Mendapatkan hasil terbaik, tentu dengan kemenangan. Agar pemain percaya diri saat bertanding melawan Vietnam nanti di laga pembuka SEA Games,” ucap dia.

Baca juga: Trio Egy, Witan, Asnawi Bisa Perkuat Timnas U23 Indonesia di SEA Games

“Dan tentunya agar semua pemain dalam motivasi bagus, setelah menjalani TC yang cukup lama di sini,” tambahnya lagi.

Asnawi Mangkualam bertekad untuk mempersembahkan hasil terbaik untuk timnas U23 Indonesia saat berlaga di SEA Games 2021.

“Harapannya dapat medali emas. Ini SEA Games ketiga saya. Pertama, saya dapat perunggu (Malaysia 2017), lalu perak tahun 2019 kemarin (Filipina), dan semoga kali ini emas,” harap dia.

Baca juga: Jeonnam Dragons Vs Ansan Greeners: Anak Shin Tae-yong Cetak Gol, Tren Buruk Asnawi dkk Berlanjut

Berdasarkan laporan Kompas.com sebelumnya, pelatih Ansan Greeners, Cho-Min-kook, sempat dikabarkan ragu untuk melepas Asnawi Mangkualam ke timnas U23 Indonesia.

Cho Min-kook merasa khawatir kekuatan Ansan Greeners bakal melemah jika melepas Asnawi Mangkualam ke timnas U23 Indonesia.

“Jika saya melepas Asnawi, saya takut kekuatan Ansan Greeners akan melemah,” ucap Cho Min-kook dikutip Bolasport.com dari Sport Chosun.

“Namun, jika saya tidak melepas Asnawi, saya khawatir soal (respons) Shin Tae-yong,” ujar dia menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com