Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiba di Jakarta untuk Pemulihan, Ramai Rumakiek Hanya Punya Waktu Singkat demi SEA Games

Kompas.com - 26/04/2022, 15:30 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Penyerang sayap Persipura Jayapura, Ramai Rumakiek, telah tiba di Jakarta dan menemui Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, Senin (25/4/2022). 

Ramai Rumakiek datang dari Jayapura ke Jakarta untuk menjalani perawatan cedera ototnya.

Dilansir dari laman resmi PSSI, Ramai Rumakiek akan menjalani pengobatan di Rumah Sakit Royal Progress, Jakarta, Selasa (26/4/2022).

Pemain berusia 20 tahun itu diharapkan tak butuh waktu lama untuk sembuh dan bisa membela timnas U23 Indonesia di SEA Games 2021.

Baca juga: Tekad Striker Timnas U23: Masuk Skuad SEA Games dan Bawa Garuda Muda Juara

"Kami berharap Rumakiek dapat tampil di SEA Games mendatang. Semalam (Senin), saya langsung melihat kondisi Rumakiek begitu dirinya tiba di Jakarta," kata Iriawan.

"Saya melihat semangat dia sangat luar biasa untuk sembuh," tutur pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Komunikasi Ramai Rumakiek dengan Shin Tae-yong Sempat Putus

Ini adalah kemunculan pertama Ramai Rumakiek setelah sempat tak memenuhi panggilan Shin Tae-yong.

Ramai Rumakiek merupakan salah satu dari 29 pemain yang dipanggil STY untuk pemusatan latihan (TC) timnas U23 Indonesia di Jakarta dan Korea Selatan.

Namun, dia tak hadir di Jakarta dan pada akhirnya tidak masuk rombongan skuad timnas U23 Indonesia yang terbang ke Korea Selatan pada Jumat (15/4/2022). 

Sebetulnya, pemain berusia 20 tahun itu sempat memberi informasi bahwa dirinya belum bisa bergabung ke pemusatan latihan timnas U23 Indonesia karena sakit. 

Baca juga: Jelang SEA Games, Manajer Thailand Singgung Persiapan Timnas U23 Indonesia

Mendengar kabar itu, STY sudah menawarkan sang pemain untuk menjalani perawatan atau pemulihan di Jakarta. 

Namun, Ramai Rumakiek dikabarkan tidak membalas tawaran. Dia juga tak merespons tim pelatih timnas U23 Indonesia saat diminta paspor untuk keperluan mengurus visa.  

Shin Tae-yong lalu mencoret Ramai Rumakiek dari skuad timnas U23 Indonesia untuk SEA Games 2021.

"Ramai Rumakiek tidak bisa bermain di SEA Games 2021," kata Shin Tae-yong dikutip dari situs PSSI.

"Kami sudah melayangkan surat pemanggilan, dia tidak respons sama sekali. Jadi, saya harus berikan sanksi kepada Ramai Rumakiek," ujar Shin Tae-yong menambahkan.

Baca juga: 2 Hal yang Disoroti Shin Tae-yong dari Kekalahan Timnas U23 Indonesia

Halaman:
Baca tentang
Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com