KOMPAS.com - Bayern Muenchen semakin berpeluang memastikan gelar juara Bundesliga, kasta tertinggi Liga Jerman, musim 2021-2022, pada laga bertajuk Der Klassiker kontra Borussia Dortmund.
Laga Bayern vs Dortmund yang termasuk dalam pekan ke-31 Bundesliga musim 2021-2022 itu berlangsung di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Jerman, pada Sabtu (23/4/2022) malam WIB.
Dalam laga kali ini, Bayern Muenchen selaku pemimpin klasemen Bundesliga berpeluang mengunci gelar juara.
Mereka unggul sembilan poin atas penghuni peringkat kedua, Borussia Dortmund, saat rangkaian Bundesliga musim 2021-2022 telah memasuki pekan ke-31 atau tinggal menyisakan empat matchday.
Baca juga: Der Klassiker Bayern Vs Dortmund, Potensi Die Roten Kunci Gelar Juara Bundesliga
Artinya, Bayern Muenchen akan dipastikan menjadi juara Bundesliga 2021-2022 jika berhasil memenangi laga kontra Borussia Dortmund.
Bayern Muenchen kini semakin dekat dengan gelar juara karena mereka mampu mengakhiri babak pertama kontra Dortmund dengan keunggulan 2-0.
Sepasang gol yang membawa Bayern Muenchen unggul 2-0 atas Dortmund dicetak oleh Serge Gnabry (15') dan Robert Lewandowski (34').
Dengan demikian, satu tangan Bayern Muenchen seolah telah menggenggam trofi juara Bundesliga.
Mereka perlu menjaga keunggulan untuk benar-benar meraih gelar juara Bundesliga musim ini.
Baca juga: Link Live Streaming Bayern Vs Dortmund, Kickoff 23.30 WIB
Jalannya babak pertama Bayern vs Dortmund
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.