Keunggulan 1-0 membuat Man City tampil percaya diri. Mereka terus mendominasi penguasaan bola dan menggempur pertahanan Watford.
Ketika laga memasuki menit ke-23, Man City sukses menggandakan keunggulan, lagi-lagi melalui aksi Gabriel Jesus.
Kali ini, Gabriel Jesus membobol gawang Watford dengan sundulan setalh dirinya memaksimalkan umpan matang dari Kevin De Bruyne.
Gol kedua dari Gabriel Jesus seolah memberi isyarat bahwa Man City akan kembali memetik kemenangan besar atas Watford.
Namun, mereka justru dikejutkan dengan gol balasan yang dicetak oleh bek Watford, Hassane Kamara, pada menit ke-28. Skor pun berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Man City.
Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menangi Derbi London, Man City Usir Liverpool
Berselang enam menit kemudian, Man City kembali menunjukkan dominasi. Mereka mencetak gol ketiga lewat tendangan roket yang dilancarkan Rodri.
Tendangan roket Rodri tak mampu dihalau kiper Watford, Ben Foster, yang sejatinya telah berupaya keras menghalau bola.
Setelah itu, tak ada gol lain yang tercipta. Man City unggul 3-1 pada babak pertama kontra Watford.
Man City (4-2-3-1): 21-Ederson (GK); 3-Dias, 11-Zinchenko, 14-Laporte, 27-Cancelo; 16-Rodri, 25-Fernandinho; 7-Sterling, 17-De Bruyne, 9-G Jesus; 10-Grealish.
Cadangan: 13-Steffen (GK), 56-Riley, 6-Ake, 79-Mbete, 8-Guendogan, 20-B Silva, 47-Foden, 80-Palmer, 26-Mahrez.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.