Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertimbangan Persib Perpanjang Kontrak Achmad Jufriyanto hingga 2 Musim

Kompas.com - 23/04/2022, 20:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung resmi memperpanjang kontrak Achmad Jufriyanto.

Bek berusia 35 tahun itu memperpanjang masa baktinya bersama Maung Bandung - julukan Persib - hingga dua musim ke depan.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahyono mengungkapkan alasan manajemen dan tim pelatih memberikan perpanjangan kontrak hingga dua musim kepada pemain yang akrab disapa Jupe itu.

Pertimbangan pertama adalah Jupe merupakan salah satu pemain senior di skuad Persib.

Baca juga: Persib Tunggu Kepastian Jadwal Kompetisi Sebelum Tentukan Agenda Pramusim

Kehadiran Jupe amat dibutuhkan untuk menjaga keseimbangan skuad klub berjulukan Maung Bandung.

Selain itu, kemampuannya pun masih sangat dibutuhkan tim Persib. Meski sudah berusia 35 tahun, Jupe masih memiliki kemampuan mumpuni dalam mengawal lini pertahanan Maung Bandung.

"Untuk Jupe perpanjang dua musim dengan pertimbangan bahwa Jupe adalah pemain senior, dan sosoknya bisa menjadi peyeimbang komposisi dengan pemain-pemain juniornya," kata Teddy kepada wartawan, Sabtu (23/4/2022).

Jupe menjadi pemain ketiga yang resmi memperpanjang kontraknya bersama Persib.

Sebelumnya, klub beralias lain Pangeran Biru itu juga sudah mengumumkan perpanjangan kontrak dua pemain muda potensial, Febri Hariyadi dan Beckham Putra Nugraha.

Kedua pemain itu mendapatkan perpanjangan kontrak dengan durasi berbeda. Febri mendapatkan kontrak empat musim, sedangkan Beckham diikat Persib selama tiga musim.

Baca juga: Cerita Wonderkid Persib Bersinar di Liga 1 yang Penuh Tantangan

Ditanya mengenai perpanjangan kontrak pemain lainnya, Teddy enggan berkomentar banyak.

"Ditunggu saja pengumuman-pengumuman berikutnya," tutur Bos Persib Bandung itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com