Informasi termutakhir juga menyebutkan bahwa taipan asal Kanada, Keluarga Rogers dan konglomerat asal Taiwan, Keluarga Tsai ikut juga dalam konsorsium Sir Martin Broughton.
Keluarga Tsai adalah pemilik dari tim bisbol Taipei Fubon Braves dan Fubon Guardians.
Kedua klub ini bermain di Liga Bisbol Taiwan.
Rombongan anggota tim Sir Martin Broughton juga berisikan Lord Sebastian Coe, Presiden Atletik Dunia (WA).
Sanksi
Sebelumnya, pemilik lama Chelsea, Roman Abramovich terkena sanksi pemerintah Inggris pada 10 Maret 2022, berkenaan dengan invasi militer Rusia ke Ukraina.
Pihak Inggris mengaku menemukan bukti kedekatan hubungan antara Roman Abramovich dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.
Orang kaya keturunan Rusia-Israel itu mengumumkan menjual Chelsea pada 2 Maret 2022.
Pemerintah Inggris menyebut bahwa Chelsea mendapat jamminan untuk tetap beroperasi berkenaan dengan sanksi itu.
"Pemerintah Inggris menerapkan aturan ketat untuk Chelsea," kata pernyataan pihak Kantor Perdana Menteri Inggris, Downing Street.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.