PARIS, KOMPAS.com - Manajemen Paris Saint-Germain (PSG) mengumumkan kerja sama terkini untuk menyambut musim depan, 2022-2023.
Adalah Chief Partnership Officer (CPO) PSG Marc Armstrong yang menyebut pada Senin (17/4/2022) bahwa klub Ligue 1 itu menggandeng Goat.
Goat adalah perusahaan penjualan sepatu sneaker.
"Nama Goat akan terpampang di lengan jersey PSG," tutur Marc Armstrong.
Baca juga: Hal Pertama bagi PSG dan Goat
Media L'Equipe dan Bloomberg dalam warta mereka menyebut bahwa kerja sama dengan Goat memiliki nilai sekitar 55 juta dollar AS atau kira-kira Rp 792 miliar.
Dana sebesar itu untuk kerja sama selama tiga tahun mulai dari musim 2022-2023.
Untuk musim depan, Goat adalah mitra sponsor pertama PSG yang menjalin kerja sama sejak Juli 2021.
Goat mendahului Nike dan jaringan Hotel Accor sebagai salah satu sponsor utama.
QNB
Ada tiga jersey PSG dengan nama Goat di lengannya, persisnya di lengan kiri.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.