KOMPAS.com - Laga Manchester United vs Norwich City menjadi momen besar bagi wonderkid Setan Merah, Alejandro Garnacho.
Selain masuk ke skuad utama Man United untuk kali pertama, Alejandro Garnacho juga mendapatkan hadiah berupa bola dari Cristiano Ronaldo yang menjadi pahlawan kemenangan Setan Merah.
Cristiano Ronaldo mencetak hat-trick dalam kemenangan 3-2 Man United atas Norwich City di Old Trafford pada pekan ke-33 Liga Inggris 2021-2022, Sabtu (16/4/2022).
Baca juga: Hasil Man United Vs Norwich 3-2: Ronaldo Hat-trick dan Bikin Rekor, Setan Merah Berjaya
Trigol itu sekaligus mempertajam tinta emas Ronaldo sebagai pemain yang paling banyak mencetak hat-trick di dunia.
Adapun CR7 kini telah menorehkan hat-trick ke-60 sepanjang karier profesionalnya.
Secara rinci, 50 hat-trick sang megabintang di level klub dan 10 sisanya bersama timnas Portugal.
Baca juga: Masuk Skuad Man United Vs Norwich Usai Latihan Bareng Messi dan Ronaldo, Siapa Alejandro Garnacho?
Setelah pertandingan, Ronaldo membawa bola pertandingan yang merupakan tradisi pesepak bola usai mencetak hat-trick.
Akan tetapi, bola bersejarah itu tak dibawa pulang oleh sang megabintang, melainkan diberikan kepada Alejandro Garnacho.
CR7 tampaknya memberikan bola tersebut sebagai hadiah untuk Garnacho yang baru dipanggil ke skuad utama Man United.
Baca juga: Meski Menang atas Norwich, Man United Tampil Tak Meyakinkan
Tak hanya bola spesial yang diterima, Garnacho bahkan mendapatkan pelukan dari Ronaldo.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.