Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Frankfurt Vs Barcelona: Tembakan Roket Dibalas Gol Tiki-taka Blaugrana, Skor Imbang

Kompas.com - 08/04/2022, 03:59 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Wasit Srdjan Jovanovic pun langsung menunjuk titik putih untuk Frankfurt.

Akan tetapi, wasit yang tampak ragu dan diprotes pemain Barca kemudian meninjau VAR.

Pada akhirnya, sang pengadil menarik keputusannya dan Frankfurt tak jadi mendapatkan hadiah penalti.

Barcelona aman dari ancaman kebobolan melalui penalti. Skor imbang 0-0 bertahan hingga turun minum.

Baca juga: Barcelona Vs Sevilla: Pedri Berdansa, Xavi Buat Blaugrana Meroket

Memasuki babak kedua, permainan agresif Frankfurt berbuah gol cepat, tepatnya pada menit ke-48.

Skema open play klub berjuluk Die Adler itu menghasilkan sepak pojok di area kanan. Filip Kostic mengambil corner kick ke kotak penalti Barcelona.

Eric Garcia dapat melakukan sapuan, tetapi bola liar dapat dikuasai Ansgar Knauff di luar kotak penalti.

Pemain sayap Frankfurt itu melakukan kontrol lebih dulu sebelum melepaskan tendangan keras kaki kanan dengan kaki bagian luar.

Tendangan kerasnya membuat bola menghujam keras kanan gawang Barca dan tak mampu dihalau oleh Ter Stegen.

Baca juga: Hanya Matematika yang Bisa Putus Asa Barcelona Juara Liga Spanyol

Unggul 1-0 membuat Frankfurt semakin nyaman memainkan bola, tetapi belum mampu menciptakan peluang berbahaya lagi.

Sementara, Barca yang terus buntu melakukan pergantian pemain ganda pada menit ke-62.

Frenkie de Jong dan Ousmane Dembele masuk, menggantikan Gavi dan Adama Traore.

Perubahan yang dilakukan Xavi membuat dampak instan. Empat menit berselang, Blaugrana sukses menghasilkan gol.

Gol Bacelona lahir melalui permainan tiki-taka. Berawal dari pergerakan Dembele dari sisi kanan seusai menerima umpan lambung, skema umpan-umpan pendek dimainkan Barca.

Baca juga: Xavi Sang Raja Poker, Barcelona Bukan Cuma Tiki-taka

Dembele meyodorkan bola ke Frenkie de Jong. Gelandang asal Belanda itu lalu memainkan umpan satu dua dengan Ferran Torres di kotak penalti lawan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com