KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, yang terjangkit Covid-19 belum bisa dipastikan akan mendampingi timnya melawan Chelsea. Luka Modric jadi pelatih lagi?
Laga besar Chelsea vs Real Madrid tersaji pada perempat final Liga Champions 2021-2022.
Leg pertama 8 besar Liga Champions antara Chelsea vs Real Madrid akan dilangsungkan di Stamford Bridge, Kamis (7/4/2022) dini hari WIB.
Dalam kunjungan ke rumah Chelsea, Real Madrid belum pasti akan didampingi oleh sang pelatih, Carlo Ancelotti.
Carlo Ancelotti tengah menjalani isolasi dan pemulihan selepas terjangkit Covid-19.
Baca juga: Jadwal Liga Champions: Perempat Final Chelsea Vs Real Madrid
Sang pelatih asal Italia itu sudah tak mendampingi Los Blancos kala bertamu ke markas Celta Vigo pada pekan ke-30 Liga Spanyol, Sabtu (2/4/2022).
Tugas Ancelotti mendampingi tim kala itu digantikan oleh sang anak yang menjabat asisten pelatih Real Madrid, Davide Ancelotti, dan Lluis Llopis, pelatih kiper.
Menurut laporan Cadena SER, sampai tes hari Senin (4/4/2022) Ancelotti masih positif Covid-19.
Eks pelatih AC Milan dan PSG itu mesti menanti hasil tes lagi pada Selasa (5/4/2022) guna mengetahui apakah dirinya bisa ikut bertolak ke kandang Chelsea.
? After being subbed off against Celta Vigo, cameras caught Luka Modri? giving orders as if he were Ancelotti.
- He saw Militao having discomfort and shouted "Nacho! Warm up! Now! C'mon!" and "Get on the ground! Stop playing! What a fool... madre mia" to Militao. @diarioas pic.twitter.com/IV6jsmlXwW
— Madrid Xtra (@MadridXtra) April 4, 2022
Apabila Ancelotti dipastikan negatif Covid-19 pada Selasa (5/4/2022) waktu Spanyol, sang pelatih akan terbang sendirian menyusl tim pada Rabu (6/4/2022).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.