Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liverpool Vs Watford 2-0, The Reds ke Puncak Kudeta Man City

Kompas.com - 02/04/2022, 20:23 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Pertandingan Liverpool vs Watford berakhir 2-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Duel Liverpool vs Watford merupakan laga pembuka pekan ke-31 kasta teratas Liga Inggris, Premier League, yang berlangsung di Stadion Anfield pada Sabtu (2/4/2022) malam WIB.

Dua gol kemenangan Liverpool diciptakan oleh Diogo Jota pada menit ke-23 dan Fabinho lewat titik penalti (87').

Hasil ini semakin mempertajam rekor kemenangan Liverpool di Liga Inggris musim ini menjadi 10 pertandingan beruntun.

Kemenangan atas Watford mengantar Liverpool ke puncak klasemen Liga Inggris mengudeta Manchester City.

Liverpool asuhan Juergen Klopp kini memimpin klasemen Liga Inggris dengan koleksi 72 poin dari 30 laga.

The Reds, julukan Liverpool, untuk sementara unggul dua poin atas Man City yang baru bermain 29 kali di urutan kedua.

Pencapaian ini adalah kali pertama Liverpool kembali ke puncak klasemen Liga Inggris dalam enam bulan terakhir.

Kali terakhir Liverpool memimpin klasemen Liga Inggris terjadi pada 25 September 2021.

Meski demikian, Liverpool berpotensi kembali ke peringkat kedua klasemen pada akhir pekan ke-31 Liga Inggris.

Liverpool akan turun ke peringkat kedua jika Man City asuhan Pep Guardiola mengalahkan Burnley, Sabtu (2/4/2022) malam WIB.

Selain skenario di atas, Liverpool dipastikan akan tetap menempati puncak klasemen.

Baca juga: Terobosan Klopp di Balik Status Liverpool sebagai Mesin Clean Sheet

Jalannya Pertandingan Liverpool Vs Watford:

Pada babak pertama, Liverpool tampil sangat mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 70 persen.

Liverpool asuhan Juergen Klopp juga tercatat melepaskan total 10 tembakan ke arah gawang.

Namun, Liverpool hanya mampu mencetak satu gol hingga akhir babak pertama. Liverpool berhasil unggul berkat gol Diogo Jota pada menit ke-23.

Menerima umpan silang Joe Gomez, Diogo Jota yang berdiri di tengah kotak penalti sukses menaklukkan kiper Watford, Ben Foster, dengan sundulan.

Alisson Becker juga berperan terhadap keunggulan Liverpool pada babak pertama. Kiper asal Brasil itu tercatat melakukan dua penyelamatan penting sepanjang babak pertama.

Salah satu penyelamatan krusial Alisson Becker terjadi pada menit ke-20 ketika menepis tembaka keras kaki kiri Juraj Kucka dari dalam kotak penalti.

Baca juga: Ada Campur Tangan Eks Pemilik Liverpool di Proses Pembelian Chelsea

Setelah penyelamatan Alisson, Liverpool langsung melancarkan serangan balik yang berujung gol Diogo Jota.

Skor 1-0 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga akhir babak pertama. Berlanjut ke babak kedua, Juergen Klopp dan Roy Hodgson (Watford) masih mempertahankan komposisi pemainnya.

Sama seperti babak pertama, Liverpool selaku tuan rumah langsung mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Tepat pada menit ke-55, Virgil van Dijk nyaris menggandakan keunggulan Liverpool andai sundulannya setelah memanfaatkan umpan sepak pojok Curtis Jones tidak melambung.

Satu menit berselang, giliran Joao Pedro yang mendapatkan peluang emas di kotak penalti Liverpool.

Menerima umpan silang Juan Hernandez dari sisi kiri, Joao Pedro yang berdiri di tengah kotak penalti langsung mendapatkan ruang tembak yang lebar.

Baca juga: Abramovich Diduga Keracunan Saat Bertugas sebagai Negosiator Perdamaian Rusia-Ukraina

Joao Pedro terlebih dahulu mengecoh Joel Matip sebelum melepaskan tembakan keras kaki kanan mendatar.

Beruntung bagi Liverpool karena tembakan kaki kanan Joao Pedro masih melebar di sisi kiri gawang Alisson Becker.

Tepat pada menit ke-60, Klopp mencoba memperkuat lini tengah Liverpool dengan menarik keluar Curtis Jones dan memasukkan Fabinho.

Pergantian itu tidak mengubah formasi bermain Liverpool, yakni 4-3-3.

Namun, masuknya Fabinho membuat Jordan Henderson yang awalnya bermain sebagai gelandang bertahan di dorong lebih ke depan untuk mengisi pos Curtis Jones.

Hingga menit ke-65, Liverpool yang terus mendominasi masih kesulitan menembus kotak penalti Watford.

Baca juga: Profil Roman Abramovich: Taipan Rusia Penguasa Chelsea Dua Dekade

Sirkulasi bola Liverpool hanya berkutat di lapangan tengah dan sisi sayap wilayah pertahanan Watford.

Sebab, garis pertahanan Watford sangat rendah. Watford juga menumpuk 10 pemainnya di sepertiga wilayah permainan sendiri.

Pada menit ke-68, Klopp kembali mengubah komposisi lini depan Liverpool dengan menarik Mohamed Salah dan memasukkan Sadio Mane.

Memasuki menit ke-75, Liverpool semakin gencar melancarkan serangan. Tepat pada menit ke-87, Liverpool mendapatkan hadiah penalti setelah Diogo Jota dijatuhkan Juraj Kucka.

Liverpool pada akhirnya berhasil menggandakan keunggulan setelah Fabinho yang maju sebagai eksekutor sukses menunaikan tugasnya.

Tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 2-0 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga akhir laga.

Susunan Pemain Liverpool Vs Watford:

Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 12-Joe Gomez, 32-Joel Matip, 4-Virgil van Dijk, 26-Andy Robertson; 17-Curtis Jones (3-Fabinho 60'), 14-Jordan Henderson, 6-Thiago Alcantara (7-Milner 9'); 11-Mohamed Salah (10-Mane 68'), 9-Roberto Firmino, 20-Diogo Jota

  • Cadangan: 62-Kelleher, 3-Fabinho, 5-Konaté, 7-Milner, 10-Mané, 15-Oxlade-Chamberlain, 21-Tsimikas, 23-Díaz, 66-Alexander-Arnold
  • Pelatih: Juergen Klopp

Watford (4-3-3): 1-Ben Foster; 14-Hassane Kamara, 22-Samir, 27-Christian Kabasele, 21-Kiko; 33-Juraj Kucka, 19-Moussa Sissoko, 6-Imran Louza (8-Cleverley 77'), 29-Juan Hernandez (25-Dennis 78'), 23-Ismaila Sarr, 10-Joao Pedro (7-King 77')

  • Cadangan: 2-Ngakia, 7-King, 8-Cleverley, 11-Masina, 12-Sema, 15-Cathcart, 25-Dennis, 26-Bachmann, 39-Kayembe
  • Pelatih: Roy Hodgson
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com