Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barito Putera Vs Persib, Empat Pilar Andalan Maung Dipastikan Absen

Kompas.com - 30/03/2022, 23:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Empat pemain Persib Bandung dipastikan absen di laga pamungkas Liga 1 2021-2022, menghadapi Barito Putera.

Duel antara Barito vs Persib dijadwalkan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (31/3/2022).

Keempat pemain yang dipastikan absen adalah Teja Paku Alam, Aqil Savik, Mohammed Rashid, dan Achmad Jufriyanto. Mereka absen dalam laga Barito vs Persib dengan alasan berbeda.

Teja dan Aqil tidak bisa bermain karena cedera. Adapun Rashid dan Achmad Jufriyanto terkena sanksi akumulasi kartu kuning.

Baca juga: Barito Putera Vs Persib, Misi Ganda Maung Bandung

"Kami serius menghadapi pertandingan ini meski Aqil dan Teja, kedua penjaga gawang masih mengalami cedera," kata Pelatih Persib Robert Rene Alberts, Rabu (30/3/2022).

"Kami juga tidak bisa diperkuat Jupe dan Rashid karena sanksi satu laga karena akumulasi kartu kuning," sambung dia.

Selain itu dua pemain juga kondisinya meragukan untuk ditampilkan. Mereka adalah Beckham Putra Nugraha dan Ezra Walian.

Beckham sudah absen dalam dua laga terakhir bersama Persib karena masalah kebugaran. Kondisinya masih terus dipantau hingga jelang digelarnya pertandingan.

Begitupula dengan Ezra yang mengalami cedera ringan.

Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, dalam sesi konferensi pers jelang laga final leg pertama Piala Menpora 2021 melawan Persija Jakarta di Sleman, Rabu (21/4/2021).KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, dalam sesi konferensi pers jelang laga final leg pertama Piala Menpora 2021 melawan Persija Jakarta di Sleman, Rabu (21/4/2021).

Kondisi pemain berdarah Belanda itu akan terus dipantau. Alberts berharap, Ezra dan Beckham tersedia untuk dimainkan dalam pertandingan nanti.

"Lebih dari itu, satu pemain yang masih kami pantau kondisinya Ezra, dia masih fifty-fifty," tutur Alberts.

"Pada latihan hari ini dilihat bagaimana kondisi pemain apakah sudah sepenuhnya melakukan recovery atau belum," tegas dia.

Meski tanpa sejumlah pemain andalannya, Persib akan menampilkan permainan terbaiknya. Target Maung Bandung adalah mengakhir kompetisi dengan kemenangan.

"Kami sangat serius dalam menatap laga ini (menghadapi Barito Putera). Kami ingin menyelesaikan kompetisi dengan hasil yang bagus," ujar Alberts.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com