Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laga Persik vs Bali United Akan Dilaksanakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta tapi Tanpa Penonton

Kompas.com - 30/03/2022, 18:39 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

SANUR, KOMPAS.com - Keputusan final lokasi laga pekan ke-34 penutup Liga 1 2021-2022 antara Persik Kediri melawan Bali United akhirnya diumumkan.

Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, memastikan bahwa rentetan pertandingan sampai pengukuhan gelar juara Liga 1 2021-2022 akan diselenggarakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Kamis (31/3/2022). 

Laga Persik vs Bali United akan digelar pada pukul 20.00 WIB.

"Dari hasil analisis Polda Bali yang sudah diajukan kepada Mabes Polri, untuk menyelenggarakan pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta," ujar Sudjarno kepada awak media termasuk Kompas.com.

Baca juga: Masyarakat Umum Tak Diizinkan Nonton Persik Vs Bali United di Stadion, Polisi: Hanya 300 Undangan

"Jadi keputusan ini merupakan hasil telaah dari Kamtibmas Polda Bali dengan perjalanan pertandingan sebelumnya."

"Polda Bali mengajukan kepada Mabes Polri untuk melaksanakan pertandingan di Wayan Dipta," imbuhnya.

Menurut Sudjarno keputusan melaksanakan pertandingan di kandang Bali United tersebut diambil Polda Bali berdasarkan beberapa pertimbangan.

Pertimbangan utama adalah daya tampung stadion dan skema pengamanan tamu VIP.

Selain itu, akses jalan dan infrastruktur di luar stadion juga menjadi salah satu perhatian yang tidak bisa dikesampingkan.

Dia juga memastikan bahwa puncak Liga 1 2021-2022 ini akan diselenggarakan tanpa penonton.

Keputusan tersebut sesuai dengan regulasi pelaksanaan pertandingan Liga 1 2021-2022. Serta untuk menjaga komitmen awal dengan pihak terkait terkait izin penyelenggaraan kompetisi.

Foto bersama menikmati euforia Bali United juara Liga 1 2021-2022.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Foto bersama menikmati euforia Bali United juara Liga 1 2021-2022.

Meskipun demikian rangkaian acara tetap akan dihadiri berapa tamu dengan akses yang sangat terbatas.

"Pertandingan dilaksanakan dengan skema tanpa penonton, tapi dengan skema undangan terbatas," terang Sudjarno

"Dengan kondisi yang ada undangan bisa bertambah karena ada keluarga pemain yang kami undang sekitar 300 orang," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com