Salah satu penyebab kesulitan Madura United adalah jarak antar pemain yang terlalu jauh ketika masuk ke sepertiga akhir pertahanan Persikabo.
Madura United akhirnya mendapat peluang lewat tembakan kaki kiri Renan Silva pada menit ke-64.
Namun, tembakan Renan Silva itu masih terlalu lemah dan mengarah tepat ke pelukan kiper Persikabo, Tedi Heri.
Memasuki menit ke-70, Persikabo asuhan Liestiadi mulai berhasil mengendalikan permainan. Persikabo kali ini memilih menurunkan tempo permainan dengan lebih lama memainkan bola.
Tepat pada menit ke-79, Fabio Lefundes kembali melakukan dua perubahan dengan menarik keluar Guntur Ariyadi dan Fadilah Nur Rahman.
Baca juga: Bali United Juara Liga 1, Siapa Saja Pemain yang Sering Dimainkan Teco?
Kedua pemain itu digantikan oleh Aldo Maulidino dan Greg Nwokolo. Satu menit setelah masuk lapangan, Greg Nwokolo berhasil masuk ke kotak penalti Persikabo setelah melewati M. Rifqi.
Namun, peluang itu terbuang percuma karena tembakan kaki kiri Greg Nwokolo terlalu lemah.
Tiga menit berselang, Tedi Heri kembali berhasil menangkap tembakan kaki kanan Greg Nwokolo yang dilepaskn dari dalam kotak penalti.
Tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 2-1 untuk keunggulan Persikabo bertahan hingga akhir laga.
Susunan Pemain Madura United Vs Persikabo 1973:
Madura United (4-2-3-1): 20. M. Ridho, 27-Fadilah Nur Rahman, 19-Fachrudin, 5-Jaimerson, 2-Guntur Ariyadi; 35-Zulfiandi (33-Kevy Syahertian 69'), 70-Renan Silva; 7-Bayu Gatra, 50-Hugo Gomes (4-Asep Berlian 21'), 11-Silvio Escobar (10-Slamet Nurcahyo 46'); 9-Alberto Goncalves
Persikabo 1973 (4-2-3-1): 91-Tedi Heri; 31-Birrul Walidain, 55-M. Rifqi, 4-Shumeiko Veniamin, 5-Roni Felix (11-Firza Andika 22'); 35-Pushnakou Siarhei, 69-Manahati Lestusen; 97-Dimas Drajad (22-Munadi 54'), 14-Hanis Sagara, 7-Ciro Alves; 9-Aleksandar Rakic
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.