Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promosi ke Liga 1, RANS Cilegon FC "Rekrut" Ronaldinho

Kompas.com - 29/03/2022, 19:29 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim sepak bola milik Raffi Ahmad, RANS Cilegon FC, resmi mendatangkan legenda sepak bola Brasil, Ronaldinho.

Hal itu disampaikan Raffi Ahmad dalam acara bertajuk "The Extra Ordinary Story of RANS FC: Superstar Announcement" pada Selasa (29/3/2022).

Acara tersebut merupakan perayaan ulang tahun RANS Cilegon FC yang pertama.

Menpora Zainudin Amali dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, juga terlihat hadir dalam acara tersebut.

Dalam keterangannya, Raffi Ahmad menyebut Ronaldinho didatangkan untuk meramaikan charity sekaligus mini turnamen menjelang Liga 1 musim depan.

Turnamen itu rencananya akan dikuti oleh RANS Cilegon FC, Persis Solo, dan Persija Jakarta.

Baca juga: Peluang Mesut Oezil Gabung RANS Cilegon Cuma 7 Persen

Menurut Raffi Ahmad, Ronaldinho nantinya akan hadir di Indonesia dan bermain dalam turnamen tersebut.

"Nanti Ronaldinho bisa main di RANS, Persis Solo, bisa main di Arema bisa main di Persija," kata Raffi Ahmad.

"Karena yang kita cari kita akan menunjukkan kebersamaan agar Liga 1 semakin semarak," ucap Raffi Ahmad.

"Lokasi turnamen di Jakarta. Semuanya yang terbaik akan kami siapkan," tutur Raffi Ahmad menambahkan.

Dalam acara tersebut, Raffi Ahmad dan RANS Cilegon FC juga menampilkan video Ronaldinho ketika menyatakan tidak sabar datang ke Indonesia.

"Halo Indonesia, saya Ronaldinho. Saya tidak sabar untuk datang untuk Ruddy Salim dan Raffi Ahmad. Sampai jumpa, RANS Cilegon FC," kata Ronaldinho.

Baca juga: Kabar Transfer Asia: Kapten Thailand Gabung Jawara J-League, Saddil Dibidik Tim Serbia, Oezil ke RANS?

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Raffi Ahmad and Nagita Slavina (@raffinagita1717)

Ronaldinho yang kini sudah berusia 42 tahun telah pensiun atau gantung sepatu pada 20198.

Peraih satu gelar Ballon d'Or itu terakhir kali bermain di negaranya Brasil dengan membela Fluminense FC.

Baca juga: Raffi Ahmad dan RANS Terus Lempar Kode Soal Megatransfer Mesut Oezil

Adapun Raffi Ahmad menyatakan masih akan mendatangkan satu bintang kelas dunia ke RANS Cilegon FC dalam waktu dekat.

Sebelumnya, RANS Cilegon FC dikabarkan ingin mendatangkan mantan bintang Arsenal asal Jerman yang kini membela Fenerbache, Mesut Oezil.

Namun, rumor itu perlahan mulai surut. Biaya transfer Mesut Oezil yang kini masih terikat kontrak dengan Fenerbache sampai Juni 2024 dikabakan sangat mahal.

Raffi Ahmad sangat ingin mendatangkan pemain bintang kelas dunia karena RANS Cilegon FC akan bermain di kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1, musim depan.

RANS Cilegon FC promosi ke Liga 1 dengan status runner-up Liga 2 musim 2021. 

Raffi Ahmad berhasil mengantar RANS Cilegon FC promosi ke Liga 1 pada tahun pertamanya berkecimpung di sepak bola nasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com