Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terus Tampil Impresif, Pelatih Persija Berharap Irfan Jauhari Bisa Dipermanenkan

Kompas.com - 22/03/2022, 07:05 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Irfan Jauhari terus membuktikan kelayakannya sebagai pemain inti Persija Jakarta.

Pemain pinjaman dari Persis Solo itu tampil impresif pada laga pekan ke-32 Liga 1 2021-2022 melawan PSM Makassar di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Senin (21/3/2022) sore.

Dia menyumbangkan satu gol dan mengantarkan kemenangan 3-1 untuk tim berjuluk Macan Kemayoran.

Baca juga: Hasil Persija Vs PSM, Macan Kemayoran Terkam Juku Eja 3-1

Penampilannya pun mendapatkan pujian dari pelatih Persija Jakarta, Sudirman.

Dia merasa keputusan Persija Jakarta merekrut Irfan Jauhari di pertengahan musim lalu adalah keputusan yang sangat tepat.

“Irfan pemain pinjaman yang tepat pada transfer window paruh musim lalu,” kata pelatih yang biasa disapa Coach Jendral.

“Dia pemain yang masih muda, pemain yang penuh energi, kuat membawa bola dan punya feeling gol yang baik,” imbuhnya.

Sejauh ini pemain berusia 21 tahun tersebut sudah mencetak lima gol dari 13 penampilannya. Menariknya gol-gol yang diciptakan selalu krusial untuk hasil pertandingan Persija Jakarta.

Pemain Persija Jakarta Irfan Jauhari mengontrol bola saat pertandingan pekan 32 Liga 1 2021-2022 melawan PSM Makassar yang berakhir dengan skor 1-3 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Senin (21/3/2022) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Persija Jakarta Irfan Jauhari mengontrol bola saat pertandingan pekan 32 Liga 1 2021-2022 melawan PSM Makassar yang berakhir dengan skor 1-3 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Senin (21/3/2022) sore.

Seperti gol pertamanya ke gawang Persik Kediri pekan ke-26 Liga 1 2021-2022 yang membuat Persija Jakarta berbalik menang 2-1.

Selanjutnya dia juga mencetak satu-satunya gol Persija Jakarta saat menahan imbang Barito Putera 1-1 di pekan ke-27.

Selain itu Irfan Jauhari dapat bermain di berbagai posisi juga menciptakan banyak opsi bagi Sudirman untuk meracik strategi.

Posisi alaminya sebagai seorang winger, tapi kini dia lebih sering dipasang sebagai striker.

Di tengah pertandingan dia beberapa kali bermain sedikit turun ke belakang seakan menjadi gelandang sayap dan gelandang serang.

Sehingga pemain asal Ngawi menjadi aset berharga dan dibutuhkan Persija Jakarta musim depan.

“Kedepannya saya belum tahu, tapi secara pribadi saya ingin dia tetap ada disini. Tapi kan kita tidak tahu keputusannya nanti.”

“Semoga dimanapun Irfan berada dia sukses, dimanapun dia berada,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com