KOMPAS.com - Ambisi Persebaya Surabaya menjadi runner-up Liga 1 2021-2022 dipastikan gagal, menyusul hasil imbang yang diraih saat jumpa Persib Bandung pada pekan ke-32.
Klub berjulukan Bajul Ijo harus puas mengakhiri laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (19/3/2022), dengan skor 1-1.
Hasil tersebut membuat Persebaya gagal mengikis jarak poin dengan Persib yang berada di posisi kedua.
Bajul Ijo tertahan di peringkat ketiga dengan koleksi 60 poin, masih tertinggal tujuh poin dari Maung Bandung.
Baca juga: Persebaya Vs Persib 1-1: Maung Bandung Tertahan, Momentum untuk Bali United?
Dengan sisa dua pertandingan, mustahil bagi Persebaya menyalip posisi Persib. Sebab, hanya ada tersisa enam poin yang diperebutkan sehingga poin maksimal yang akan diraih Persebaya adalah 66.
Pelatih Persebaya Aji Santoso, tetap bersyukur dengan pencapaian timnya musim ini.
Setidaknya, Bajul Ijo bisa merealisasikan target yang dibebankan manajemen, yakni masuk posisi lima besar.
"Yang pertama target yang disampaikan manajemen ya berada di lima besar minimal. Alhamdulillah kami tidak tergoyahkan. Tetapi di sisa dua pertandingan kami ingin tetap maksimal," kata Aji, seusai laga melawan Persib.
Selain itu, Persebaya masih berpeluang mengakhiri kompetisi di tiga besar, dan menyegel jatah terakhir untuk tampil di kualifikasi Piala AFC musim depan.
Target tersebut bisa dicapai dengan catatan mereka menang dalam dua laga tersisa.
Baca juga: Hasil Persebaya Vs Persib: 10 Pemain Maung Bandung Tertahan 1-1
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.