Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sindiran Batistuta Jelang Fiorentina Vs Juventus: La Viola Lawan Tim Biasa-biasa Saja

Kompas.com - 02/03/2022, 18:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Gabriel Batistuta melontarkan komentar bernada menyindir menjelang semifinal Coppa Italia Fiorentina vs Juventus.

Fiorentina akan menjamu Juventus pada leg pertama semifinal Coppa Italia 2021-2022.

Laga Fiorentina vs Juventus dijadwalkan berlangsung di Stadion Artemio Franchi, Kamis (3/3/2022) pukul 03.00 dini hari WIB.

Duel Fiorentina vs Juventus diprediksi berjalan panas, salah satunya karena faktor Dusan Vlahovic.

Baca juga: Jadwal Coppa Italia - Milan Vs Inter Imbang, Fiorentina Vs Juventus Malam Ini

Pada bursa transfer Januari 2022, Dusan Vlahovic memilih meninggalkan Fiorentina untuk Juventus.

Penyerang asal Serbia itu kemudian dicaci oleh pendukung La Viola dan dicap sebagai pengkhianat.

Terlepas dari faktor Vlahovic, laga Fiorentina vs Juventus ternyata menyita perhatian Gabriel Batistuta.

Batistuta akan datang langsung ke Artemio Franchi untuk menyasikan pertandingan Fiorentina vs Juventus.

Baca juga: Fiorentina Vs Juventus, La Viola Minta Fans Hindari Nyanyian Rasial kepada Vlahovic

Legenda Fiorentina itu diketahui sudah berada di Florence. Dia mendapat undangan langsung dari Wali Kota Florence, Dario Nardella.

Menjelang pertandingan, Batigol - julukan Batistuta - mendatangi salah satu ikon Kota Florence, yakni Palazzo Vecchio.

Di lokasi tersebut, Batistuta dan Nardella membuat sebuah video yang kemudian diunggah ke akun Twitter sang Wali Kota.

Dalam video tersebut, Batistuta berseloroh bahwa Fiorentina akan melawan tim yang biasa-biasa saja, tanpa menyebut Juventus secara langsung.

Baca juga: Jadwal Coppa Italia, AC Milan Vs Inter dan Fiorentina Vs Juventus

"Besok (laga Fiorentina vs Juventus) akan berjalan dengan baik, saya yakin," kata Batistuta, dikutip dari Football Italia, Rabu (2/3/2022).

"Kami bermain melawan tim normal, kami tidak bermain melawan tim yang spesial," kata pria yang juga pernah memperkuat AS Roma dan Inter Milan itu.

Gabriel Batistuta pernah memperkuat Fiorentina pada rentang 1999-2000.

Selama sembilan tahun membela Fiorentina, Batigol tampil dalam 331 pertandingan di semua kompetisi dengan kontribusi 203 gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com