KOMPAS.com - Persija Jakarta koyak diterkam Persib Bandung. Klub ibu kota itu takluk dua gol tanpa balas dari Persib dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2021-2022.
Dua gol kemenangan Persib dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (1/3/2022), itu diborong oleh David da Silva (15' dan 84').
Baca juga: Persib Vs Persija, Robert Rene Sebut Maung Bandung Lebih Membahayakan
Pelatih Persija Sudirman mengucapkan selamat kepada Persib yang berhasil memenangi pertandingan.
Sudirman juga menyindir klub berjulukan Maung Bandung itu yang akhirnya bisa mengalahkan Persija di percobaan yang keempat.
Dalam tiga pertemuan sebelumnya, Macan Kemayoran memang digdaya atas Persib. Dua kali mengalahkan Persib di final Piala Menpora 2021, dan sekali di putaran pertama Liga 1 2021-2022.
"Ya pertama-tama saya mau ucapkan selamat kepada persib bandung ya, yang malam ini bisa memenangi pertandingan setelah empat kali mencoba untuk bisa menang," kata Sudirman, seusai laga.
Lebih lanjut Sudirman mengakui dua gol Persib merupakan buah dari kesalahan individu yang dilakukan anak asuhnya, terutama dalam mengantisipasi set piece tendangan penjuru Maung Bandung.
Dua gol Persib dalam laga tersebut semua diciptakan melalui situasi sepak pojok yang gagal diantisipasi oleh barisan pertahanan Macan Kemayoran.
"Dua gol tadi merupakan kesalahan dari kami sendiri dan itu menjadi pembelajaran bagi kami untuk ke depannya kami bisa meraih tiga poin," ungkap Sudirman.
Meski begitu, Sudirman tetap mengapresiasi kinerja para pemainnya di lapangan. Sebab, pertandingan berjalan menarik, kedua kesebelasan menampilkan permainan terbuka sejak awal laga.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.