Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Lawan Inter-Napoli: AC Milan dalam Periode Krusial, Pioli Tunjukkan Komitmen

Kompas.com - 01/03/2022, 05:10 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - AC Milan akan menjalani dua pertandingan krusial beruntun melawan tim kuat pada pekan ini. 

Tim berjuluk Rossoneri itu dijadwalkan melawan rival sekota, Inter Milan, pada leg pertama semifinal Coppa Italia, Rabu (2/3/2022) dini hari WIB. 

Empat hari kemudian, AC Milan akan menyambangi markas Napoli pada lanjutan Serie A atau kompetisi kasta tertinggi Liga Italia 2021-2022.

Inter Milan dan Napoli saat ini adalah tim-tim yang sedang bersaing ketat dengan AC Milan dalam perebutan gelar Liga Italia. 

Baca juga: Ibrahimovic Belum Ingin Gantung Sepatu Sebelum Raih Gelar bersama AC Milan

Napoli untuk sementara menghuni puncak klasemen dengan koleksi 57 poin, lalu disusul Milan yang memiliki poin serupa dan menempati posisi kedua. 

Sementara itu, Inter Milan berada di peringkat ketiga dengan raihan 55 poin. 

Pelatih AC Milan Stefano Pioli mengakui bahwa timnya saat ini berada dalam periode krusial.

Namun, ia memiliki komitmen kuat. Ia menegaskan momen ini harus dimanfaatkan timnya untuk menjadi juara, baik di Coppa Italia maupun Serie A. 

"Ini baru leg pertama (semifinal Coppa Italia), tetapi ini adalah langkah penting. Dukungan dari fans kami akan sangat menentukan," kata Stefano Pioli, dilansir dari Football Italia. 

"Kami berada pada momen yang menentukan musim ini. Kami telah melakukan hal luar biasa dalam dua setengah tahun terakhir, tetapi usaha kami mulai besok yang akan diperhitungkan," ucap pelatih berusia 56 tahun ini. 

"Kami bisa lebih bagus dari dua laga terakhir. Kami sudah melakukan banyak hal dan inilah saatnya menuai hasil. Ini adalah langkah terakhir, yang paling sulit, yaitu berubah menjadi juara," ujar Pioli. 

Bicara soal peluang juara di Liga Italia, Pioli menegaskan bahwa persaingannya sangat ketat dan seimbang.

"Klasemen menunjukkan bahwa ini adalah liga yang seimbang. Ini merupakan musim sulit bagi semua orang dan tidak ada favorit dalam duel derbi," tuturnya. 

Baca juga: Klasemen Liga Italia: Gol Bersejarah Abraham Bawa Roma Menang, Napoli Gusur Milan di Puncak

"Mereka yang memenangi duel paling banyak akan memiliki lebih banyak peluang untuk menang. Ini adalah minggu yang krusial, tetapi tidak menentukan," kata dia melanjutkan. 

"Ada leg kedua semifinal Coppa Italia dan akan ada 10 pertandingan Serie A lagi usai melawan Napoli. Angka tidak berbohong, kami mengalami kesulitan," ujar Pioli. 

Adapun leg pertama semifinal Coppa Italia akan berlangsung di Stadion San Siro, Rabu (2/3/2022) pukul 03.00 WIB. 

Sementara itu, laga Napoli vs AC Milan di Serie A dijadwalkan digelar di Stadion Diego Maradona, Senin (7/3/2022) dini hari WIB. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com