KOMPAS.com - AC Milan akan menjalani dua pertandingan krusial beruntun melawan tim kuat pada pekan ini.
Tim berjuluk Rossoneri itu dijadwalkan melawan rival sekota, Inter Milan, pada leg pertama semifinal Coppa Italia, Rabu (2/3/2022) dini hari WIB.
Empat hari kemudian, AC Milan akan menyambangi markas Napoli pada lanjutan Serie A atau kompetisi kasta tertinggi Liga Italia 2021-2022.
Inter Milan dan Napoli saat ini adalah tim-tim yang sedang bersaing ketat dengan AC Milan dalam perebutan gelar Liga Italia.
Baca juga: Ibrahimovic Belum Ingin Gantung Sepatu Sebelum Raih Gelar bersama AC Milan
Napoli untuk sementara menghuni puncak klasemen dengan koleksi 57 poin, lalu disusul Milan yang memiliki poin serupa dan menempati posisi kedua.
Sementara itu, Inter Milan berada di peringkat ketiga dengan raihan 55 poin.
Pelatih AC Milan Stefano Pioli mengakui bahwa timnya saat ini berada dalam periode krusial.
Namun, ia memiliki komitmen kuat. Ia menegaskan momen ini harus dimanfaatkan timnya untuk menjadi juara, baik di Coppa Italia maupun Serie A.
"Ini baru leg pertama (semifinal Coppa Italia), tetapi ini adalah langkah penting. Dukungan dari fans kami akan sangat menentukan," kata Stefano Pioli, dilansir dari Football Italia.
"Kami berada pada momen yang menentukan musim ini. Kami telah melakukan hal luar biasa dalam dua setengah tahun terakhir, tetapi usaha kami mulai besok yang akan diperhitungkan," ucap pelatih berusia 56 tahun ini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.