Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dampak Perang Rusia Vs Ukraina, UEFA Pindahkan Final Liga Champions ke Perancis

Kompas.com - 25/02/2022, 17:58 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - UEFA selaku induk sepak bola Eropa memindahkan arena final Liga Champions 2021-2022 dari Saint-Petersburg, Rusia, ke Perancis, tepatnya Stade de France yang terletak di Kota Saint-Denis.

Pemindahan arena final Liga Champions itu dilakukan menyusul adanya ketegangan di antara Ukraina dan Rusia.

Setelah ketegangan antara Ukraina dan Rusia memuncak pada Rabu (23/2/2022), UEFA bertindak dengan mengagendakan rapat luar biasa untuk membicarakan rencana pemindahan arena final Liga Champions.

Sebelumnya, UEFA juga dilaporkan mendapat tekanan usai sejumlah politisi dari parlemen Eropa mengirimkan surat tertulis. 

Baca juga: UEFA Rapat Darurat, Siap Pindahkan Final Liga Champions dari Rusia

Isinya, mereka ingin UEFA memindahkan final turnamen antarklub paling bergengsi di Benua Eropa itu dari Rusia.

Deklarasi perang Rusia terhadap Ukraina berperan dalam munculnya permintaan tersebut.

Kini, UEFA telah mengambil keputusan seusai menggelar rapat luar biasa pada Jumat (25/2/2022).

Hasilnya, UEFA secara resmi memindahkan final Liga Champions 2021-2022 dari Saint-Petersburg ke Stade de France di Saint-Denis.

Sementara tu, soal jadwal, UEFA tetap mengagendakan final Liga Champions pada 28 Mei mendatang.

Baca juga: Rusia Serang Ukraina, Bintang Manchester City Berikan Respons Keras

UEFA dalam keteranganya, mengucapkan terima kasih kepada Presiden Perancis, Emmanuel Macron, yang telah bersedia "menampung" final Liga Champions.

"UEFA ingin menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Presiden Perancis Emmanuel Macron atas dukukan dan komitmen pribadinya untuk memindahkan pertandingan paling bergengsi di sepak bola Eropa ke Perancis pada saat krisis yang tak tertandingi," tulis UEFA.

Selain pemindahan final Liga Champions, dalam rapat luar biasa juga diputuskan bahwa klub serta tim nasional Rusia dan Ukraina yang bersaing di kompetisi UEFA akan diminta memainkan pertandingan kandang di tempat netral.

Keputusan tesebut berlaku hingga adanya pemberitahuan lebih lanjut dari UEFA. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com