Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atletico Madrid Vs Man United, Elanga dan Rekor 500 Gol Setan Merah

Kompas.com - 24/02/2022, 06:19 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MADRID, KOMPAS.com - Tercipta sejarah dari gol bintang muda Manchester United, Anthony Elanga, ke gawang Atletico Madrid.

Duel Atletico Madrid vs Man United merupakan laga leg pertama 16 besar Liga Champions yang berlangsung  pada Kamis (24/2/2022) dini hari WIB.

Pertandingan di Stadion Wanda Metropolitano itu berakhir imbang 1-1.

Man United nyaris menderita kekalahan andai tidak diselamatkan Anthony Elanga pada menit ke-80.

Pemain berusia 19 tahun itu langsung memberi dampak instan setelah masuk menggantikan Marcus Rashford pada menit ke-75.

Baca juga: Pujian Mantan Pemain Man United untuk Ralf Rangnick dan Anthony Elanga

Menerima umpan terobosan dari Bruno Fernandes, Anthony Elanga yang membuka ruang di sisi kanan langsung melakukan akselerasi ke kotak penalti.

Elanga kemudian berhasil menaklukkan kiper Atletico, Jan Oblak, dengan tembakan kaki kanan mendatar dari dalam kotak penalti.

Dikutip dari situs Opta, tembakan pemain asal Swedia itu menjadi gol ke-500 Man United di Piala/Liga Champions.

Statistik itu menjadikan Man United kini menempati peringkat keempat dalam daftar tim tersubur Piala/Liga Champions.

Man United menduduki peringkat keempat tepat di bawah Real Madrid (1001 gol), Bayern Muenchen (760), dan Barcelona (624).

Terdapat sejarah lain yang lahir dari gol Anthony Elanga. Sejarah kedua ini tercatat atas nama Anthony Elanga sendiri.

Baca juga: Saat Cristiano Ronaldo Tak Berkutik Kontra Lawan Favorit

Dikutip dari situs BBC Sports, Anthony Elanga kini berstatus pemain termuda dalam sejarah Man United yang berhasil mencetak gol di fase gugur Liga Champions.

Usia Elanga ketika tampil pada laga Atletico Madrid vs Man United adalah 19 tahun 302 hari.

Seusai pertandingan, Elanga mengaku sangat bangga karena berhasil membayar kesempatan yang diberikan pelatih interim Man United, Ralf Rangnick.

"Saya selalu bermimpi mendapatkan momen seperti ini. Mencetak gol di Liga Champions ke gawang tim elite seperti Atletico Madrid adalah mimpi saya yang menjadi kenyataan," kata pemain kelahiran Malmo, Swedia, tersebut.

"Setiap kali diberi kesempatan bermain, saya ingin membayar kepercayaan pelatih dengan memberikan 150 persen kemampuan saya di lapangan," ujar Elanga.

Baca juga: Hasil 16 Besar Liga Champions: Man United Nyaris Kalah, Ajax Tertahan

Hasil imbang kali ini membuat peluang Atletico Madrid dan Man United untuk lolos ke perempat final Liga Champions masih identik, yakni 50 persen. 

Pasalnya, aturan gol tandang sudah tidak lagi berlaku pada fase gugur Liga Champions musim ini. 

Meski demikian, Man United sedikit diuntungkan karena akan bertindak sebagai tuan rumah pada laga leg kedua.

Pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions antara Man United vs Atletico Madrid dijadwalkan dihelat di Stadion Old Trafford pada 15 Maret mendatang.

Terdekat, Man United akan terlebih dahulu menghadap Watford pada laga pekan ke-27 kasta teratas Liga Inggris, Premier League, Sabtu (26/2/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com