KOMPAS.com – Pertandingan PSM Makassar vs Persib Bandung akan tersaji dalam laga tunda pekan ke-22 Liga 1, kompetisi tertinggi Liga Indonesia musim 2021-2022.
Laga PSM vs Persib dalam jadwal liga 1 hari ini akan diselenggarakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (22/2/2022) malam WIB.
Adapun link live streaming PSM vs Persib akan tersedia pada bagian akhir artikel ini.
Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, PSM Makassar Vs Persib Bandung
Persib tengah berusaha untuk mempertahankan tren positif yang mereka miliki saat bertanding melawan PSM Makassar.
Persib Bandung sudah tidak terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Indonesia. Rinciannya, dua kali menang dan satu imbang.
Hasil itu didapatkan Persib Bandung saat bertanding melawan Persipura Jayapura (3-0), PSIS (0-0), dan PSS (2-1).
Baca juga: PSM Vs Persib, Situasi Sulit Tak Gentarkan Nyali Juku Eja
Raihan itu mengantarkan Persib asuhan Robert Rene Alberts menghuni peringkat keempat klasemen Liga 1 usai mengumpulkan 50 angka dari 25 laga.
Persib mampunyai selisih tiga angka dengan Bhayangkara FC yang berada di posisi ketiga klasemen Liga 1.
Di lain sisi, kiprah PSM Makassar dalam tiga laga teraktual di Liga Indonesia kurang memuaskan.
Baca juga: Lokasi TC Timnas Indonesia hingga Pemanggilan Pemain Persib Bocor, PSSI Angkat Bicara
PSM Makassar tercatat tengah menghadapi masa sulit usai mengalami tiga kekalahan beruntun.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.