Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diterpa Badai Covid-19, Timnas U23 Vietnam Terancam Hanya Punya 13 Pemain untuk Lawan Thailand

Kompas.com - 21/02/2022, 22:20 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Badai Covid-19 membuat timnas U23 Vietnam kemungkinan hanya memiliki 13 pemain tersisa untuk menghadapi Thailand di Piala AFF U23 2022.

Diketahui, timnas U23 Vietnam diterpa badai Covid-19 sejak datang ke Kamboja untuk mengikuti Piala AFF U23 2022.

Jumlah pemain Vietnam yang terpapar Covid-19 pun terus bertambah.

Baca juga: Hasil Piala AFF U23: Timnas Malaysia Tersingkir Usai Dua Kali Dipermalukan Laos

Dilansir BolaSport.com dari Zingnews.com pada Senin (21/2/2022), terkini ada tambahan tiga pemain timnas U23 Vietnam yang menunjukan hasil tes PCR positif.

Kabar tersebut merujuk dari hasil tes PCR pada Senin pagi.

Akibatnya, tiga pemain lain timnas U23 Vietnam  harus menjalani karantina karena kontak erat dengan mereka yang positif Covid-19.

Hingga hari ini, tercatat ada 10 pemain timnas U23 Vietnam yang dinyatakan positif Covid-19.

Oleh karena itu, diperkirakan hanya 13 pemain timnas U23 Vietnam yang bisa tampil melawan Thailand, Selasa (22/2/2022).

Komposisi skuad Vietnam semakin tidak ideal karena dari 13 pemain ini diisi 3 kiper dan 1 pemain cedera.

Timnas U23 Vietnam sebenarnya memiliki kesempatan untuk mendatangkan enam pemain baru.

Namun, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) belum menunjukan tanda-tanda untuk mengambil langkah ini.

Pada Klasemen Grup B saat ini, timnas U23 Vietnam dan Thailand sama-sama memiliki tiga poin.

Baca juga: Hasil Drawing Piala AFF Futsal 2022, Indonesia Satu Grup dengan Malaysia

Dengan begitu, pertandingan Vietnam vs Thailand bakal menjadi penentu tim yang lolos dengan status juara grup di Piala AFF U23 2022

Saat ini, Vietnam masih berada di puncak klasemen Grup B karena unggul selisih gol atas Thailand.

Timnas U23 Vietnam sebenarnya hanya perlu minimal meraih hasil seri untuk lolos sebagai juara grup. (Lukman Adhi Kurniawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com