Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesona Pratama Arhan Bikin Tokyo Verdy Lebih Populer dari Klub Asnawi Mangkualam

Kompas.com - 17/02/2022, 20:40 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pratama Arhan resmi memperkuat klub J-League 2 atau Divisi Kedua Liga Jepang, Tokyo Verdy, pada Rabu (16/2/2022).

Pratama Arhan merapat ke Tokyo Verdy dari PSIS Semarang dengan status permanen dan tanpa biaya transfer.

Bek kiri timnas Indonesia itu sebetulnya masih memiliki kontrak di PSIS hingga Desember 2022.

Namun, PSIS telah memiliki kesepakatan pribadi dengan Pratama Arhan untuk melepas sang pemain secara gratis ke klub luar negeri.

Baca juga: Buah BRI Liga 1, Pratama Arhan, dan Jiwa Samurai

Menurut CEO PSIS Yoyok Sukawi, ini adalah bentuk komitmen klub untuk selalu mendukung karier para pemainnya. 

"Hari ini dengan rasa bangga dan senang, kami umumkan kalau wonderkid PSIS jebolan Akademi PSIS, Pratama Arhan resmi kami lepas ke klub Jepang Tokyo Verdy,"  kata Yoyok Sukawi dikutip dari situs resmi PSIS. 

"Sesuai komitmen PSIS, Arhan kami lepas tanpa fee satu rupiah pun. Ini demi karier Arhan. Hal ini juga sebuah kebanggaan untuk PSIS karena jebolan akademinya bisa dilirik ke klub Jepang," tuturnya menambahkan.

Baca juga: Ibunda Pratama Arhan Menangis Saat Tahu Sang Putra Pindah ke Jepang

Pemain kelahiran Blora, Jawa Tengah, itu dikontrak selama dua musim di Tokyo Verdy.

Bersama Tokyo Verdy, Pratama Arhan bakal mengenakan nomor punggung 38. Dia dijadwalkan bertolak ke Jepang pada 25 Februari 2022.

Sementara itu, kehadiran Pratama Arhan langsung membawa efek bagi Tokyo Verdy dalam hal popularitas.

Hal ini dapat terlihat dari jumlah pengikut akun Instagram resmi Tokyo Verdy yang melesat drastis.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by ??????? (@tokyo_verdy)

Per Kamis (17/2/2022), Tokyo Verdy memiliki followers mencapai 264 ribu.

Efek serupa juga dialami oleh klub K-League 2, Ansan Greeners, yang diperkuat oleh Asnawi Mangkualam.

Namun, jumlah pengikut Instagram klub Korea Selatan itu masih belum sebanyak Tokyo Verdy.

Saat ini, Ansan Greeners baru mencapai 106 ribu followers di Instagram.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com