Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manifestasi di Balik Misi Mulia Bergulirnya BRI Liga 1

Kompas.com - 16/02/2022, 17:20 WIB
Ferril Dennys,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

"Omzetnya sekitar Rp 70 juta sampai Rp 100 juta per bulan. Untuk operasional, sudah membaik. Namun, belum bisa dikatakan membaik 100 persen karena kami harus menjual aset-aset saat membangun usaha ini," tutur dia. 

Walaupun sudah balik modal, pasangan yang menikah pada Februari 2019 ini merancang berbagai inovasi demi pertumbuhan bisnis mereka. 

Salah satunya mengedukasi rekan-rekan sesama atlet untuk menjadi reseller

"Konsepnya, mereka bisa punya brand sendiri, tetapi barangnya diproduksi oleh kami. Jadi, mereka tidak dipusingkan dengan produksi. Hanya branding," tuturnya menjelaskan. 

Alya ingin rekan-rekannya bisa survive bila terjadi permasalahan pelik, seperti pandemi Covid-19. 

Selain itu, dia menyadari harus lebih cermat dalam mengelola keuangan.

"Salah satunya disimpan di BRI karena Reva punya tabungan di sana," kata dia. 

"Dulu saya berpikir, bahwa saya tinggal ikut suami saja. Namun, sekarang enggak. Saya harus berdiri di kaki sendiri. Jadi kalau ada apa-apa, saya juga bisa ikut bantu keluarga lewat bisnis ini," ujar Alya.  

Meskipun sudah memiliki bisnis, Alya senang liga kembali bergulir. Perekonomian keluarganya semakin kokoh dengan dilaksanakannya BRI Liga 1

"Jadi, saat liga ini jalan, perekonomian keluarga pasti naik. Saat ini, sudah mulai membaik," ujarnya. 

"Penghasilan suami pun kami alihkan ke investasi logam mulia. Ketika dicairkan, nilainya naik. Dananya nanti untuk sekolah anak," tutur dia. 

Bali kembali berdenyut

Pelaksanaan liga tidak hanya berdampak terhadap pelaku UMKM atau industri saja. Lebih luas lagi, bergulirnya kompetisi ini berimbas pada bangkitnya perekonomian daerah, terutama di Bali, pada saat ini. 

Pandemi memang membuat perekonomian Bali terkonstraksi minus 9,13 persen sepanjang 2020. Hal ini karena ketergantungan perekonomian Bali kepada sektor pariwisata. 

Sementara itu, sektor pariwisata merupakan lini yang paling terdampak oleh pandemi Covid-19. 

"Dengan adanya Liga 1 di Bali, ekonomi di sini ikut terangkat. Otomatis saya dan keluarga suami saya datang ke Bali. Kami sewa vila, lalu makan di restoran di sini. Jadi, membantu perekonomian di Bali," kata Alya, menanggapi BRI Liga 1 yang dilangsungkan di Bali.  

"Dari satu tim, hampir ada 30 keluarga. Jadi, menurut saya, bergulirnya liga sangat membantu perekonomian pemain yang berkeluarga dan juga di sekitarnya," jelasnya lagi.

Baca juga: Profil Cardoso, Pemain Asing Pertama yang Mencetak Gol di BRI Liga 1

Geliat ekonomi yang mulai mengalami perbaikan karena Liga 1 dapat ditemui salah satunya di Bali United Cafe. 

Kompas.com menyaksikan hal tersebut saat berkunjung ke Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada 13 Januari 2022 lalu.  

Cafe ini kembali beroperasi setelah tutup selama 1,5 tahun akibat pandemi. Sebanyak 15 pekerja yang sebelumnya dirumahkan kini bisa kembali bekerja. 

"Kami sangat senang dengan adanya Liga 1 yang disponsori oleh BRI karena ini akan turut membantu bangkitnya sektor pariwisata Bali. Contohnya, dengan terisinya hotel-hotel dengan kehadiran tim BRI Liga 1," kata Supervisor Bali United Cafe, Daniel Rinekso.

"Kami pun jadi bisa membuka kembali Bali United Cafe dan mempekerjakan karyawan yang sudah lama dirumahkan," tuturnya. 

Selepas dibuka, Bali United Cafe mengalami lonjakan kunjungan hingga 75 persen. 

Omzet harian kemudian terdongkrak sekitar Rp 8 juta pada weekdays dan Rp 10 juta pada weekend

"Traffic harian di Bali United Cafe terbilang baik. Meski tentunya peak jika ada pertandingan di Stadion I Wayan Dipta. Namun, kami senang dapat kembali membuka lapangan pekerjaan bagi warga sekitar dan melayani pengunjung yang sudah rindu dengan suasana di stadion dan menu-menu kami," tutur Daniel. 

Pulihnya perekonomian juga menjalar pada sektor lainnya. Kios Maw yang bergerak di bidang cendera mata dan oleh-oleh khas Bali merasakan dampak tersebut. 

Kois Maw, seperti yang dituturkan pemiliknya I Putu Arya Widyanata, mendapatkan suntikan modal dari BRI.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com