Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama Persib Vs PSIS - Maung Bandung Dominan, Skor Masih 0-0

Kompas.com - 15/02/2022, 21:36 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Babak pertama pertandingan pekan ke-25 Liga 1 antara Persib Bandung vs PSIS Semarang berakhir imbang tanpa gol.

Pertandingan Persib vs PSIS berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Selasa (15/2/2022) malam WIB.

Pada babak pertama, pertandingan Persib vs PSIS berjalan alot dengan tempo sedang.

Persib Bandung asuhan Robert Rene Alberts tampil lebih mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 67 persen.

Namun, Persib tetap gagak mencetak gol meskipun sudah melepaskan total lima tembakan ke arah gawang dengan dua di antaranya tepat sasaran.

Peluang terbaik Persib terjadi pada menit ke-21 ketika tembakan Bruno Cantanhede membentur mistar.

Di sisi lain, PSIS Semarang yang mengandalkan serangan balik juga gagal mencetak gol meskipun sudah melepaskan tiga tembakan tepat sasaran.

Baca juga: Link Streaming Persib Vs PSIS, Kick-off 20.45 WIB

Jalannya pertandingan Persib Vs PSIS Semarang:

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menurunkan komposisi terbaiknya pada pertandingan kali ini.

Seluruh pemain asing Persib, yakni Nick Kuipers, Bassim Rashid, Bruno Cunha, dan David Da Silva, tampil sejak awal.

Di lini tengah, Robert Alberts tetap mengandalkan gelandang naturalisasi asal Belanda, Marc Anthony Klok.

Di sisi lain, pelatih PSIS, Dragan Dukanovic, menerapkan formasi 4-2-3-1 mengandalkan striker asal Jamaika, Chevaughn Walsh, di lini depan.

Chevaughn Walsh kali ini akan disokong oleh Damas Damar Jati, Jonathan Cantillana, dan Komarudin, dari lini kedua.

Baca juga: Persib Vs PSIS, SItuasi Krisis Tak Surutkan Motivasi Mahesa Jenar

Pertandingan Persib vs PSIS Semarang berjalan dengan tempo sedang pada awal babak pertama.

Persib asuhan Robert Alberts yang mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu mendapatkan peluang emas pada menit ke-15 lewat Ezra Walian.

Menerima umpan terobosan Bassim Rashid, Ezra Walian lolos dari jebakan offside di sisi kanan kotak penalti PSIS.

Mendapatkan ruang yang lebar, Ezra Walian langsung melepaskan tembakan kaki kiri. Namun, tembakan Ezra Walian masih terlalu lemah dan mengarah tepat ke pelukan kiper PSIS, Jandia Eka Putra.

Enam menit berselang, Persib kembali mendapatkan peluang emas. Kali ini giliran Bruno Cunha yang lolos dari jebakan offside setelah menerima umpan terobosan Dacid Da Silva.

Baca juga: Persib Vs PSIS, Maung Enggan Terlena dengan Situasi Pelik Mahesa Jenar

Bruno Cunha kala itu langsung menghadapi situasi 1vs1 melawan Jandia Eka Putra yang memutuskan keluar dari sarangnya.

Mengetahui Jandia Eka Putra maju, Bruno Cantanhede memilih langsung melepaskan tembakan setengah voli kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Beruntung bagi PSIS karena tembakan Bruno masih membentur mistar. Memasuki menit ke-25, Persib semakin nyaman menguasai bola dan mendominasi pertandingan.

Tepat pada menit ke-34, Jandia Eka Putra melakukan penyelataman gemilang ketika menepis tembakan kaki kiri Bassim Rashid yang mengarah ke sisi kanan bawah gawangnya.

Tidak ada peluang tambahan tercipta. Skor imbang 0-0 bertahan hingga akhir babak pertama.

Susunan Pemain Persib Vs PSIS:

Persib (4-3-3): 14-Teja Paku Alam; 3-Ardi Idrus, 2-Nick Kuipers, 32-Victor Igbonefo, 12-Henhen Herdiana; 23-Marc Klok, 7-Beckham Putra, 74-Bassim Rashid; 37-Bruno Cantanhede, 30-Ezra Walian, 25-David Da Silva

  • Cadangan: 1-Muhammad Natshir, 22-Supardi, 5-Kakang Rudianto, 16-Achmad Jufriyanto, 27-Zalnando, 11-Dedi Kusnandar, 8-Abdul Aziz Lutfi, 13-Febri Hariyadi, 21-Frets Butuan, 93-Erwin Ramdani
  • Pelatih: Robert Rene Alberts

PSIS (4-2-3-1): 30-Jandia Eka Putra; 62-Taufik Hidayat, 4-Wallace Costa, 17-Rio Saputro, 19-Alfeandra Dewanggal 16-Finky Pasamba, 44-Eka Febri; 18-Damas Damar Jati, 10-Jonathan Cantillana, 95-Komarudin, 9-Chevaughn Walsh

  • Cadangan: 22-Hari Nur Yulianto, 99-Rachmad Hidayat, 6-Achmad Baasith, 96-Aldhila Ray, 87-Flavio Beck Junior, 80-Reza Irfana, 5-Wahyu Prasetyo, 26-Aqsha Saniskara, 11-Pratama Arhan, 32-Benny Wahyudi
  • Pelatih: Dragan ?ukanovic
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com