Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Champions, PSG Vs Real Madrid dan Sporting CP Vs Man City

Kompas.com - 15/02/2022, 06:20 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rangkaian laga leg 1 babak 16 besar Liga Champions musim 2021-2022 akan mulai dimainkan pada Rabu (16/2/2022) sampai Kamis (24/2/2022) dini hari WIB.

Dalam jadwal Liga Champions, PSG vs Real Madrid dan Sporting CP vs Manchester City akan menjadi pertandingan pembuka babak 16 besar.

Paris Saint-Germain alias PSG datang ke pertandingan melawan Real Madrid dengan kondisi yang cukup bagus.

Baca juga: PSG Vs Real Madrid: Los Blancos Lumbung Gol Favorit Messi, tetapi…

Anak asuh Mauricio Pochettino itu sukses memenangi dua pertandingan teranyar mereka di Liga Prancis.

PSG sukses menang besar 5-1 saat melawan LOSC Lille pada pekan ke-23 Ligue 1 di Stadion Pierre-Mauroy, Senin (7/2/2022).

Lima gol PSG yang bersarang di gawang Lille dikemas oleh Danilo Pereira, Presnel Kimpembe, Lionel Messi, dan Kylian Mbappe.

Baca juga: 11 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Real Madrid

Kemudian, PSG kembali meraih kemenangan 1-0 saat menjamu Rennes di Stadion Parc des Princes.

Adapun gol semata wayang PSG ke gawang Rennes diciptakan oleh Kylian Mbappe pada menit ke-90+3.

Di lain sisi, hasil yang didapatkan Real Madrid di dua laga teraktual tak sebagus PSG.

Sebab, mereka mendapatkan satu kemenangan dan satu imbang.

Baca juga: PSG Vs Real Madrid: Benzema Masuk Skuad Los Blancos dalam Lawatan ke Paris

Teranyar, Real Madrid ditahan imbang Villarreal dalam lanjutan pekan ke-24 LaLiga, kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol.

Meskipun demikian, Real Madrid sukses meraih kemenangan 1-0 di laga sebelumnya, saat bertanding melawan Granda.

Kemenangan Real Madrid tersebut hadir berkat kontribusi Marco Asensio pada menit ke-74.

Di laga Sporting CP vs Man City, anak asuh Pep Guardiola dipastikan bakal bermain all-out demi meraih hasil positif.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Spurs Tumbang, Newcastle Libas Skuad Gerrard, Liverpool Pepet Man City

Apalagi Man City tengah mengincar trofi Liga Champions yang telah lama mereka idam-idamkan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com