Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama Chelsea Vs Palmeiras: Tak Ada Peluang Emas, Skor Masih 0-0

Kompas.com - 13/02/2022, 00:31 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Partai final Piala Dunia Antarklub 2021 antara Chelsea dan Palmeiras berakhir imbang tanpa gol pada babak pertama. 

Laga Chelsea vs Palmeiras digelar di Stadion Mohammed Bin Zayed pada Sabtu (12/2/2022) malam WIB.

Kedua tim tampil dengan tempo sedang dan mampu menciptakan sejumlah peluang.

Tercatat, Chelsea dapat menciptakan delapan 10 upaya ke arah gawang, sedangkan Palmeiras tujuh attempts. Namun, kedua tim tak mampu menghadirkan peluang emas.

Baca juga: Link Live Streaming Chelsea Vs Palmeiras, Kickoff 23.30 WIB

Sementara itu, skema Chelsea yang tak berjalan efektif membuat Thomas Tuchel melakukan pergantian pada babak pertama.

Christian Pulisic masuk menggantikan Mason Mount pada menit ke-31.

Namun, tetap tak ada gol yang tercipta sehingga laga berimbang 0-0 pada babak pertama.

Jalannya pertandingan Chelsea vs Palmeiras

Chelsea dan Palmeiras sama-sama belum pernah menjuarai Piala Dunia Antarklub.

Praktis sang pemenang akan melahirkan juara baru di kompetisi antartim terbaik di setiap benua ini.

Chelsea sudah dipimpin langsung oleh pelatih kepala Thomas Tuchel yang telah pulih dari Covid-19.

Sebelumnya, Tuchel masih harus menjalani isolasi mandiri sehingga absen saat Chelsea menang 1-0 atas Al Hilal di semifinal.

Baca juga: Final Piala Dunia Antarklub 2021: Laga Penebusan Dosa Chelsea

Bertanding kontra Palmeiras, Tuchel kembali mengandalkan formasi 3-4-1-2 dengan Romelu Lukaku sebagai ujung tombak.

Namun, skema The Blues belum berjalan baik di hadapan formasi lima bek Palmeiras.

The Blues kesulitan dalam membangun serangan via open play karena barisan pertahanan Palmeiras tampil disiplin.

Kai Havertz cs sebetulnya juga punya beberapa peluang lain via tendangan bebas, tetapi juga gagal dimaksimalkan.

Di sisi lain, Palmeiras dapat membuat beberapa peluang dan lewat skema serangan balik yang dikomandoi Eduardo Pereira alias Dudu dan Raphael Veiga.

Baca juga: Hasil Al Hilal Vs Chelsea 0-1, The Blues Akan Hadapi Palmeiras di FInal!

Sama halnya dengan Chelsea, jawara Copa Libertadores itu belum mampu menciptkan big chance.

Sementara itu, Chelsea yang masih kesulitan membuat Tuchel melakukan pergantian cepat.

Pada menit ke-31, Chirstian Pulisic masuk untuk menggantikan Mason Mount.

Memasuki masa injury time, Thiago Silva mencoba peruntungan dengan sepakan keras jarak jauh, tetapi upayanya juga belum berhasil.

Hingga akhir babak pertama, gol yang ditunggu baik Chelsea atau Palmeiras tak kunjung hadir.

Final Piala Dunia Antarklub pun berakhir imbang tanpa gol saat turun minum.

CHELSEA vs PALMEIRAS 0-0

CHELSEA (3-4-2-1): 16-Mendy, 4-Christensen, 6-Silva, 2-Ruediger; 28-Azpilicueta, 7-Kante, 8-Kovacic, 20-Hudson-Odoi; 19-Mount (10-Pulisic 31'), 29-Havertz, 9-Lukaku

Cadangan: 1-Kepa, 13-Bettinelli, 4-Alonso, 14-Chalobah, 31-Sarr, 5-Jorginho, 17-Saul, 18-Barkley, 23-Kennedy, 22-Ziyech, 11-Werner

Pelatih: Thomas Tuchel (JER)

PALMEIRAS (5-4-1): 21-Weverton; 2-Rocha, 15-Gomez, 13-Luan, 22-Piquerez, 14-Scarpa; 10-Rony, 8-Ze Rafael, 28-Danilo, 7-Dudu; 23-Veiga

Cadangan: 42-Lomba, 31-Mateus, 12-Mayke, 6-Jorge, 4-Kuscevic, 26-Murilo, 30-Jailson, 20-Atuesta, 16-Deyverson, 19-Breno, 11-Wesley, 29-Rafael

Pelatih: Abel Ferreira (POR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com