JAKARTA, KOMPAS.com - Grup Djarum, asal Indonesia, menjadi pemilik klub Como 1907.
Djarum melalui anak perusahaan SENT Entertainment yang berbasis di Inggris membeli Como 1907 pada April 2019.
"Waktu itu kami membeli dengan harga Rp 10 miliar," kata Perwakilan Resmi Como 1907 Mirwan Suwarso saat Zoom oleh Radio PAS FM 92.4 Jakarta pada Jumat (11/2/2022) sore.
Kala itu, Como 1907 menjadi penghuni kasta Serie D Liga Italia.
Pada 2022, Como 1907 ada di peringkat 11 sementara Liga Serie B.
Baca juga: Arti Italia untuk Asisten Pelatih Como Kurniawan DY: Spesial, yang Mengubah Mindset Saya…
Como 1907 kini berubah nama menjadi Como Football Indonesia.
Hingga Februari 2022, Como bertengger dengan raihan 6 kali menang, 9 kali imbang, 6 kali kalah, dari 21 laga.
Poin raihan Como adalah 27 poin.
Terkini, kata Mirwan Suwarso, pihak Djarum hingga Februari 2022 sudah menggelontorkan duit investasi hingga 12 juta euro untuk Como.
Menggunakan kurs 1 euro setara dengan Rp 16.200, dana investasi itu besarannya sekitar Rp 194,4 miliar.
Menurut Mirwan, berbekal dana sebesar itu, Como berbenah diri untuk makin menjadi klub profesinal baik di bidang sepak bola maupun di bidang pengembangan bisnis.
Mirwan membeberkan bahwa pengalaman sepanjang tiga tahun kepemilikan membuat Djarum menata banyak program untuk "menjual" Como kepada lebih banyak khalayak.
Dalam bidang sepak bola, kata Mirwan, Djarum pada tahun ini akan membangun akademi sepak bola Como.
"Kami akan seriusin akademi sepak bola Como," tuturnya.
Menurut Mirwan, pilihan pada pembangunan dan pembenahan akademi sepak bola Como sejalan dengan komponen pertama di industri sepak bola.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.