Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama PSM Vs Borneo FC 0-1, Tandukan Roket Wildansyah Bawa Pesut Etam Unggul

Kompas.com - 11/02/2022, 21:05 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Borneo FC unggul 1-0 atas PSM Makassar pada tengah babak lanjutan laga Liga 1 2021-2022, Jumat (11/2/2022).

Kedua tim terpaut enam poin di klasemen sebelum laga. Borneo unggul dengan mengoleksi 34 angka dan berada di peringkat keenam sementara PSM masih berada di peringkat ke-10.

PSM menciptakan kesempatan pertama saat Yakub Sayuri melepas tembakan pada menit ketiga walau usahanya masih melebar.

Ilham Udin kemudian berganti melakukan serangan bagi PSM pada menit ke-12. Ia bersiap melepas tembakan akan tetapi tendangannya diblok oleh bek Borneo, Nurdiansyah.

Dari sepak pojok yang menyusul Wiljan Pluim menyambut bola dengan tak terjaga di tengah kotak enam yard.

Akan tetapi, tandukan bebasnya tersebut masih melebar.

Baca juga: Hasil Liga 1 Persikabo Vs Persita 1-1: Gol Cantik Ciro Alves Dibalas Tandukan Bae Sin-yeong

Tembakan Muhammad Rizky Eka Pratama kemudian meroket deras ke arah gawang Borneo. Akan tetapi, usaha kerasnya masih membentur tiang.

Kartu kuning pertama laga dihadiahkan kepada bek kanan PSM Abdul Rachman setelah melanggar Terens Puhiri yang berusaha mendribel melewatinya.

Itu adalah pelanggaran ketiga sang pemain kepada penyerang lincah tersebut sepanjang 15 menit awal laga.

Hingga menit ke-30 laga, kedua tim belum dapat menemukan peluang berarti. Pertandingan lebih banyak dipertarungkan di lapangan tengah.

Gelandang Borneo Hendro Siswanto berkali-kali melindungi lini belakang timnya dengan mobilitas tinggi dalam memotong umpan lawan.

Baca juga: Link Live Streaming PSM Vs Borneo FC, Kickoff 20.15 WIB

Gol akhirnya tercipta dari situasi bola mati hanya semenit sebelum turun minum.

Bek senior Wildansyah menjebol gawang PSM Makassar setelah mendapatkan umpang silang akurat Kei Hirose dari situasi tendangan bebas.

Tandukan Wildansyah sebenarnya mengarah ke tengah akan tetapi kekuatan sundulan bek berusia 34 tahun tersebut membuat si kulit bundar tak dapat dibendung kiper PSM Hilman Syah.

Itu adalah satu-satunya usaha tepat sasaran Borneo FC hingga tengah babak.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com