Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kriteria Pemain Naturalisasi Menurut Shin Tae-yong: Darah Indonesia Syarat Mutlak

Kompas.com - 11/02/2022, 09:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan tiga kriteria yang harus dipenuhi agar seorang pemain bisa dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan berhak membela skuad Garuda.

Menurut Shin Tae-yong, seorang pemain yang dinaturalisasi wajib memiliki darah Indonesia. Kriteria ini menjadi syarat mutlak di samping dua hal lain.

Shin Tae-yong juga mewajibkan pemain yang dinaturalisasi memiliki teknik bermain bagus dan bertanggung jawab terhadap timnas Indonesia.

Dia mengungkapkan ketiga kriteria itu saat berbicara dalam pertemuan bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali di Gedung Kemenpora, Jakarta, pada Kamis (10/2/2022).

Baca juga: PSSI dan STY Akan Bertandang ke Kemenpora, Bahas Naturalisasi Pemain

Sejumlah perwakilan dari induk sepak bola Tanah Air, PSSI, juga hadir dalam pertemuan tersebut.

"Untuk dinaturalisasi, pemain itu mesti berdarah Indonesia, memiliki teknik yang bagus, dan bertanggung jawab sebagai pemain tim nasional Indonesia," kata Shin Tae-yong, dikutip dari Antara News.

Saat ini, dalam proses naturalisasi, baru ada dua pemain yang sesuai dengan kriteria Shin Tae-yong, yakni Sandy Walsh (Belanda) dan Jordi Amat (Spanyol).

Kedua pemain tersebut berposisi sebagai bek dan nama mereka sudah diajukan kepada pemerintah Indonesia melalui Menpora Zainudin Amali untuk kemudian menjalani proses naturalisasi.

Baca juga: Percaya Penilaian Shin Tae-yong, Alasan Pemerintah Kebut Proses Naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat

Sandy Walsh (26 tahun) merupakan bek kanan milik klub yang berkompetisi di Liga Belgia, KV Mechelen.

Sementara itu, Jordi Amat adalah bek tengah berusia 29 tahun yang kini juga membela klub peserta Liga Belgia, KAS Eupen.

Sebelumnya, Jordi Amat sempat bermain untuk klub Liga Inggris Swansea City dan malang melintang di Spanyol bersama Espanyol, Rayo Vallecano, hingga Real Betis.

Kini, Sandy Walsh dan Jordi Amat mengisi daftar pemain reguler di tim masing-masing. Mereka memiliki garis keturunan Indonesia dan menunjukkan keseriusan untuk membela skuad Merah Putih.

Baca juga: Proses Naturalisasi Jordi Amat Segera Tuntas, Media Spanyol Beri Sorotan

Keseriusan mereka untuk membela skuad Garuda tampak dari kesediaan dalam melengkapi administrasi sesuai undang-undang yang berlaku.

"Saya merekomendasikan sekali mereka (Sandy dan Jordi) karena menjadi pilihan di tim utama dan performa mereka luar biasa," ucap Shin Tae-yong.

"Saya merasa dua pemain itu akan sangat membantu timnas dan sepak bola Indonesia," tutur Shin Tae-yong menegaskan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com