Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gawang Stadion I Gusti Ngurah Rai Disebut Tak Sesuai Regulasi, LIB: Itu Hoaks

Kompas.com - 08/02/2022, 20:20 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – PT Liga Indonesia Baru (LIB) buka suara terkait video viral yang menunjukkan gawang di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, disebut terlalu lebar dan tak sesuai regulasi.

Sebelumnya sebuah akun fanbase mengunggah foto seseorang yang tengah mengukur gawang di Stadion I Gusti Ngurah Rai.

Dalam unggahannya, akun tersebut menyatakan bahwa ukuran gawang di stadion tersebut tidak sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Bahkan gawang itu dinilai terlalu lebar sehingga membuat banyak gol tercipta dalam laga-laga Liga 1 2021-22.

Menanggapi informasi tersebut, Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, mengatakan bahwa hal itu tidak benar.

Baca juga: Dokter Tim Arema FC Berikan Edukasi soal Beda Hasil Tes PCR di Liga 1

Menurut dia, akun tersebut hanya mencari sensasi. Ukuran gawang di stadion yang digunakan sebagai venue Liga 1 sudah sesuai regulasi FIFA.

Ukuran gawang sepak bola berstandar internasional memang sudah diregulasikan oleh FIFA untuk ukuran panjang sampai tinggi gawang.

Panjang gawang sepak bola standar internasional 7,32 meter dan pengukuran harus memperhatikan penetapan kanan, kiri, serta posisi tepat di tengah.

Kemudian, tinggi gawang dan mistar harus memiliki ukuran 2,44 meter, diukur dari bagian atas, bawah, serta jarak antarmistar.

Baca juga: PPKM Jawa-Bali Diperpanjang, Liga 1 Boleh Jalan dengan Syarat...

“Itu akun mau pansos (panjat sosial) aja itu. Foto yang viral itu malah petugas kami yang pada saat tanggal 5 Februari yang lalu mengukurnya, jadi bukan orang liar ataupun orang luar mengukur-ukur itu,” Sudjarno kepada BolaSport.com, Selasa (8/2/2022).

“Jadi petugas kita yang mengukurnya, tapi tidak tahu itu mereka dapat foto dari mana kemudian dikasihlah itu teks di atas gitu,” ucapnya.

Sudjarno bahkan memberikan video pengukuran ulang kepada BolaSport.com untuk memastikan tidak ada perbedaan dari regulasi yang ada.

Dari video yang diterima menunjukkan lebar gawang serta tinggi gawang sudah sesuai regulasi yang ada.

Baca juga: PSM Jadi Tim Pertama yang Tak Bisa Dikalahkan Bali United di Liga 1 2021-2022

Dia juga menegaskan bahwa sebelum pertandingan dimulai, match commissioners selalu memeriksa secara keseluruhan venue.

Jadi, tidak akan mungkin ada kejadian gawang terlalu lebar dan tidak sesuai regulasi tersebut.

“Kami ini sebenarnya secara rutin selalu memverifikasi itu, kan kami match commissioners itu semuanya, LOC juga yang bertugas itu pasti semuanya memeriksa itu semua sebelum match dilakukan secara rutin,” kata Sudjarno.

“Dari memeriksa jaring gawang, terus perlengkapan lain juga selalu diperiksa, kemudian kekokohan tiang gawang juga selalu kami periksa. Itu sudah sesuai aturannya, jadi itu hanya hoaks saja,” tuturnya (Wila Wildayanti).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com