Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Kalah di Derbi, Inter Ditempel Ketat AC Milan

Kompas.com - 06/02/2022, 04:59 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MILAN, KOMPAS.com - Inter Milan asuhan Simone Inzaghi takluk 1-2 pada laga bertajuk Derby della Madonnina melawan rival sekota mereka, AC Milan.

Duel Inter vs Milan merupakan laga pekan ke-24 kasta teratas Liga Italia, Serie A, yang berlangsung di Stadion Giusepee Meazza, Minggu (6/2/2022) dini hari WIB.

Inter Milan sebenarnya unggul 1-0 terlebih dahulu berkat gol winger asal Kroasia, Ivan Perisic, pada menit ke-38.

Namun, keadaan berbalik pada pertengahan babak kedua setelah Olivier Giroud mencetak dua gol untuk AC Milan.

Sepasang gol Olivier Giroud tercipta pada menit ke-75 dan ke-78.

Dikutip dari situs Opta, Olivier Giroud kini menjadi pemain asal Perancis pertama yang berhasil mencetak dua gol atau lebih ke gawang Inter dalam sejarah Liga Italia.

Baca juga: Hasil Inter Vs Milan: Giroud Cetak 2 Gol, Rossoneri Comeback dan Menang 2-1

Menjelang akhir laga, AC Milan asuhan Stefano Pioli harus bermain 10 orang setelah Theo Hernandez mendapat hukuman kartu merah langsung.

Theo Hernandez langsung diusir wasit setelah melakukan tekel keras dari belakang terhadap bek kanan Inter, Denzel Dumfries, pada menit ke-90+5.

Beruntung bagi AC Milan karena kartu merah Theo Hernandez tidak memengaruhi skor akhir pertandingan.

AC Milan berhak atas raihan tiga poin setelah skor 2-1 untuk keunggulan mereka bertahan hingga peluit panjang.

Baca juga: Olivier Giroud: Tak Apa AC Milan Main Buruk, yang Penting Menang

Kekalahan dari AC Milan membuat tren tidak terkalahkan Inter Milan di Liga Italia terhenti di 14 pertandingan beruntun.

Secara keseluruhan, ini adalah kekalahan kedua Inter Milan di Liga Italia 2021-2022.

Meski kalah dari AC Milan, Inter Milan tidak beranjak dari puncak klasemen sementara Liga Italia.

Nerazzurri, julukan Inter Milan, kini memimpin Liga Italia dengan koleksi 53 poin dari 23 pertandingan.

Simone Inzaghi wajib segera mengembalikan kepercayaan diri Inter Milan.

Sebab, Inter Milan dalam dua pekan ke depan akan menghadapi jadwal berat dengan menghadapi AS Roma (Coppa Italia), Napoli (Serie A), dan Liverpool (Liga Champions).

Di sisi lain, hasil laga melawan Inter menjadi kemenangan ke-16 AC Milan di Liga Italia musim ini.

Baca juga: Kenapa Laga Inter vs AC Milan Disebut Derby della Madonnina?

AC Milan berhasil kembali ke jalur kemenangan setelah dalam dua laga terakhir hanya mampu meraih satu hasil imbang dan menelan kekalahan.

Kemenangan kali ini sangat penting bagi AC Milan yang sedang berusaha memangkas ketertinggalan dari Inter Milan.

Tambahan tiga poin membuat AC Milan naik ke peringkat kedua klasemen Liga Italia.

AC Milan yang sudah bermain 24 kali untuk sementara hanya tertinggal satu angka dari Inter Milan.

Pada pertandingan lainnya, AS Roma asuhan Jose Mourinho gagal meraih poin penuh ketika menjamu Genoa di Stadion Olimpico.

AS Roma harus puas dengan raihan satu poin setelah ditahan imbang tanpa gol oleh Genoa.

Pertandingan AS Roma vs Genoa diwarnai dua kartu merah yang tersebar untuk masing-masing tim.

Baca juga: Hasil AS Roma Vs Genoa: Gol Menit Akhir Zaniolo Dianulir, Giallorossi Tertahan 0-0

Genoa harus bermain 10 orang terlebih dahulu setelah Leo Skiri Ostigard diusir wasit pada menit ke-68.

AS Roma yang terus menyerang setelah unggul jumlah pemain kemudian juga bernasib serupa seperti Genoa ketika Nicolo Zaniolo dihukum kartu merah pada menit ke-90+5.

Berikut adalah hasil lengkap pekan ke-24 Liga Italia hingga Minggu (6/2/2022) dini hari WIB:

AS Roma Vs Genoa 0-0

Inter Vs Milan 1-2 (Perisic 38' / Giroud [75', 78'])

Fiorentina Vs Lazio 0-3 (Milinkovic-Savic 53', Immobile 70', Biraghi-bunuh diri 81')

Klasemen Liga Italia hingga Minggu (6/2/2022) dini hari WIB:

Klasemen Liga Italia

No Klub D M S K -/+ P
1
Inter
23 16 5 2 35 53
2
Milan
24 16 4 4 23 52
3
Napoli
23 15 4 4 27 49
4
Atalanta
22 12 7 3 18 43
5
Juventus
23 12 6 5 13 42
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Minggu (6/02/2022) pukul 04:53 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Liga Indonesia
Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com