Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Didenda Rp1,4 Miliar karena Mangkir dari Konpers, Pelatih Mesir Kecewa

Kompas.com - 04/02/2022, 05:55 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih timnas Mesir, Carlos Queiroz, kecewa dengan keputusan CAF (Konfederasi Sepak Bola Afrika) yang menjatuhkan denda kepada pihaknya setelah gagal menghadiri konferensi pers pada pagelaran Piala Afrika 2021.

CAF menjatuhkan denda sebesar 100.000 dolar AS atau 1,4 miliar rupiah kepada Federasi Sepak Bola Mesir (EFA) setelah pihak timnas Mesir gagal muncul pada konferensi pers jelang laga perempat final Piala Afrika 2021 kontra Maroko akhir pekan lalu.

"EFA mempunyai 60 hari untuk membayar denda 50.000 dolar AS. Sebanyak 50.000 dolar sisanya ditangguhkan dalam kondisi bahwa EFA tak ditemukan bersalah melakukan kesalahan serupa selama Piala Afrika 2021 di Kamerun," tulis pernyataan resmi di situs CAF.

EFA sendiri mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa sepengetahuan mereka, konferensi pers tersebut dibatalkan karena kemacetan parah di area tersebut.

Baca juga: Hasil Piala Afrika Kamerun Vs Mesir: Menang Adu Penalti, Mo Salah Duel dengan Mane di Final Afrika

EFA berdalih bahwa ketidak hadiran pelatih Carlos Queiroz dan kapten tim Amr El-Sulaya di lokasi konpers di Stadion Ahmadou Ahidjo karena "kemacetan lalu lintas dan pandangan kekuatan pengamanan yang menemani konvoi bahwa bus pemain harus diantar ke tempat menginap tim."

Queiroz pun menekankan bahwa kegagalan pihaknya hadir di sesi konpers itu bukan karena pihak mereka mangkir.

"Atas nama timnas Mesir saya ingin mengatakan bahwa kami tak bertanggung jawab atas ketidakhadiran di konferensi pers," tutur eks asisten Sir Alex Ferguson tersebut pada sesi konferensi pers jelang laga semifinal kontra Kamerun.

"CAF, bersama dengan panitia media dan kepolisian Kamerun, bertanggung jawab atas apa yang telah terjadi," ujarnya lagi.

"Kami siap menghadiri konferensi pers tersebut tetapi mereka membawa kami ke tempat lain, jauh dari lokasi konpers."

Baca juga: Samuel Etoo Dapat Kecaman Usai Samakan Semifinal Piala Afrika dengan Perang

"Kami menerima denda raksasa 100.000 dolar dari CAF walau itu bukan salah kami."

"Oleh karena itu, posisi kami terhadap denda tersebut adalah sangat tak adil dan tak terjustifikasi."

Timnas Mesir sendiri berhasil melaju ke final Piala Afrika 2021 setelah mengalahkan Kamerun di semifinal.

Kepastian Mesir ke partai puncak diperoleh usai menang 3-1 atas Kamerun via adu penalti dalam laga yang digelar di Stadion Olembe pada Jumat (4/2/2022) dini hari WIB.

Adapun pemenang harus ditentukan melalui drama adu penalti menyusul hasil imbang tanpa gol selama 120 menit.

Namun, pelatih Queiroz harus diusir wasit jelang akhir babak kedua karena protes keras terhadap keputusan wasit Bakary Gassama atas insiden yang terjadi di lapangan antara Ramadan Sobhi dan Nouhou Tolo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com