Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi 3 Pemain PSIS Semarang yang Positif Covid-19

Kompas.com - 03/02/2022, 10:58 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PSIS Semarang menjadi salah satu klub Liga 1 yang para pemainnya terpapar Covid-19. Klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu mengumumkan bahwa ada tiga pemainnya yang positif.

Ketiga pemain PSIS Semarang dinyatakan positif Covid-19 usai hasil tes PCR jelang laga kontra Persebaya Surabaya pada pekan ke-22 Liga 1.

Hal ini diketahui setelah hasil PCR keluar pada Rabu (2/2/2022) dini hari WITA.

Akan tetapi, ketiga pemain yang positif Covid-19 itu tidak mengalami gejala.

"Berdasarkan hasil tes PCR, tiga pemain PSIS terkonfirmasi positif," kata dokter tim PSIS Semarang, dr. Alfan Nur Asyhar, dilansir dari lama resmi klub.

Baca juga: Laga Persib Batal: Hanya 13 Pemain Fit, Liga 1 Tak Mungkin Full Bubble, dan Angka Kasus Positif Terkini

"Mereka tidak ada gejala. Tidak ada demam, pegal linu, batuk pilek, dan tidak ada gejala lainnya. Secara awam seperti itu," jelas Alfan.

PSIS tak menyebut identitas pemain yang terpapar Covid-19.

Adapun tim medis PSIS sudah memisahkan tiga pemain yang terkonfirmasi positif untuk dikarantina mandiri di kamar yang berbeda.

Baca juga: Covid-19 Merebak di Liga 1, Kubu Persija Sebut Kompetisi Belum Harus Pindah Lokasi

Tim medis PSIS juga memberikan suplemen multivitamin kepada para pemain yang positif agar tetap dalam keadaan sehat dan bugar.

"Tindakan yang sudah dilakukan, yakni memberikan multivitamin. Mereka dipisahkan ke kamar-kamar isolasi dengan satu orang satu kamar," ucap Alfan. 

"Pemeriksaan secara telemedicine juga kami lakukan secara rutin," pungkasnya.

Di sisi lain, kubu Persebaya juga mengumumkan kasus positif Covid-19. Situasi Bajul Ijo lebih parah karena sebanyak 12 pemain terpapar virus corona.

Baca juga: Meski Jadi Korban Serbuan Covid-19, Aji Santoso Masih Komitmen Lanjutkan Kompetisi

Persebaya pun hanya berkuatan 15 pemain ketika melawan PSIS di Stadion Gelora Ngurah Rai, Denpasar, Rabu (2/2/2022) malam WIB.

Pertandingan tersebut tetap berlanjut karena Persebaya mencapai jumlah pemain minimal.

Sebagaimana aturan PT LIB, setiap tim yang memiliki minimal 14 pemain bisa menjalankan pertandingan.

Laga PSIS vs Persebaya sendiri berakhir tanpa pemenang dengan skor 0-0.

Sementara itu, berdasarkan data terakhir, total ada 68 kasus positif Covid-19 di Liga 1 yang melibatkan pemain dan staf klub.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com