Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masuk Pot 3, Indonesia Beda Grup dengan Malaysia di Kualifikasi Piala Asia 2023

Kompas.com - 31/01/2022, 23:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Indonesia masuk Pot 3 Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia baru saja menuntaskan dua pertandingan uji coba FIFA Matchday melawan Timor Leste.

Pada laga pertama yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Kamis (27/1/2022), Garuda menang 4-1.

Tiga hari kemudian alias Minggu (30/1/2022), Indonesia mengalahkan Timor Leste dengan skor 3-0 di tempat yang sama.

Timnas Indonesia mendapat tambahan 7,65 poin berkat dua kemenangan atas Timor Leste dan posisi mereka di ranking FIFA naik.

Baca juga: Timnas Indonesia Bidik Lawan Kuat demi Dongkrak Ranking FIFA

Malansir Footy Rankings, timnas Indonesia naik ke peringkat ke-160 FIFA dengan perolehan 1001,61 poin.

Tim Merah Putih menggeser Singapura yang kini harus rela turun ke posisi 161 FIFA (1000,78 poin).

Ranking FIFA terbaru baru akan dirilis pada 10 Februari mendatang, tetapi Indonesia dipastikan mendapat keuntungan.

Dengan kenaikan peringkat FIFA ini, Indonesia dipastikan masuk pot 3 Kualifikasi Piala Asia 2023 dan berpeluang terhindar dari grup neraka saat drawing nanti.

Di pot 3, Indonesia bersama Malaysia, Myanmar, Maladewa, Afghanistan, dan Yaman.

Baca juga: Saat Menpora Satu Pesawat dengan Shin Tae-yong Usai Laga Timnas Indonesia Vs Timor Leste

Tim yang berada di pot yang sama tidak akan bersaing di grup yang sama pada saat Kualifikasi Piala Asia 2023.

Jadi, bisa dikatakan bahwa tidak akan ada derbi Nusantara antara Indonesia dan Malaysia di ajang tersebut.

Drawing putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 akan dilangsungkan di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, 24 Februari 2022.

Ada 24 negara yang mengikuti kualifikasi ini. Mereka akan disebar ke enam grup. Setiap grup berisi empat tim.

Adapun pelaksanaan Kualifikasi Piala Asia 2023 adalah pada 8, 11, dan 14 Juni 2022.

Baca juga: Timnas Indonesia Terbitkan Harapan walau Masih Harus Digenjot Lagi

Setiap juara grup plus lima dari runner up terbaik nantinya akan otomatis lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Sejauh ini, sudah ada 13 negara yang sudah memastikan tempat mereka di putaran final Piala Asia 2023, termasuk tuan rumah China.

Kuota untuk Piala Asia 2023 adalah 24 tim sehingga hanya ada 11 tiket tersisa yang bisa didapat lewat jalur kualifikasi.

Berikut pembagian pot Kualifikasi Piala Asia 2023:

Pot 1

  • Uzbekistan
  • Yordania 
  • Bahrain 
  • Kyrgyzstan 
  • Palestina 
  • India

Pot 2

  • Thailand
  • Tajikistan
  • Filipina
  • Turkmenistan
  • Kuwait 
  • Hong Kong

Pot 3

  • Afghanistan
  • Yaman
  • Myanmar
  • Malaysia
  • Maldewa
  • Indonesia

Pot 4

  • Singapura
  • Nepal
  • Kamboja
  • Mongolia
  • Bangladesh
  • Sri Lanka
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com